PWMU.CO – Antusiasme masyarakat menonton film Nyai Ahmad Dahlan (NAD) masih saja menggebu. Buktinya, sebanyak 1.026 tiket Film NAD ludes diborong oleh Majelis Dikdasmen Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) GKB, Gresik yang menggelar nonton bareng (nobar) di gedung Bioskop City of Tomorrow, Kamis (7/9).
Majelis Dikdasmen PCM GKB mengajak siswa dua sekolah di bawah naungannya untuk nobar film NAD. Yakni, siswa SMP Muhammadiyah 12 GKB dan SMA Muhammadiyah 10 GKB.
(Baca: Sarat Pesan Moral, Ini Respons Penonton Balita setelah Lihat Film NAD)
”Semoga dengan ini siswa dapat mengenal sosok Siti Walidah (Nyai Ahmad Dahlan), pendiri Aisyiyah. Siti Walida adalah pahlawan nasional. Karena telah berjasa membangun keadaban bangsa ini,” ujar Isa Iskandar, Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 10 GKB.
Acara nobar film yang disutradarai oleh Olla Atta Adonara ini diawali dengan menyanyikan Mars Muhammadiyah. Serempak, siswa-siswi SMA Muhammadiyah 10 GKB melantunkannya.
Setelahnya, Ketua Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMAMIO Ahmad Fauzul Azhar memandu pembacaan ikrar Pelajar Muhammadiyah.(achoi/aan)