PWMU.CO – SD Muhammadiyah 3 Pandaan mengikuti program Muhammadiyah Future School (MFS) tahun 2024 Majelis Dikdasmen dan PNF Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur (Jatim).
SD Muga mendapatkan kesempatan visitasi pada gelombang dua, Kamis (27/06/2024) mulai pukul 12.30 – 19.00 WIB. Hadir Ibu Endang Suprapti SPd MPd sebagai Asesor dalam visitasi kali ini.
SD Muhammadiyah 3 Pandaan yang beralamatkan di Jl. Pahlawan Sunaryo No. 256 Kelurahan Kutorejo Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan memusatkan kegiatan di ruang baru yang nantinya akan dipakai sebagai kelas ICP (Internasional Class Program).
Hadir dalam kegiatan pembukaan visitasi ini adalah wakil ketua PCM Pandaan bidang Dikdasmen dan PNF Drs M Hamdi dan anggota Majelis Dikdasmen dan PNF PCM Pandaan Bazar Al-Khumaini SPd, hadir pula Leli Halidah SKeb sebagai ketua Komite menemani bagak/ibu guru, staf dan karyawan SD Muga.
Acara visitasi berjalan dengan lancar dan menyenangkan serta dalam suasana penuh kekeluargaan. Bu Endang sapaan akrabnya menjalankan amanah dari PMW dengan sepenuh hati dan menjalankan tugasnya dengan baik.
Begitu pula dengan seluruh stakeholder SD Muga yang sedang divisitasi begitu menikmati karena di masing-masing tertanam konsep bahwasannya visitasi ini adalah sebuah pembinaan yang nantinya akan bisa membawa kemajuan sekolah.
Sehingga tidak ada rasa takut ketika mendapatkan pertanyaan dan permintaan pembuktian dari masing-masing bidang.
Kegiatan mulai dari pembukaan, proses visitasi sampai penutupan dan sesi foto bersama dilalui dengan penuh keakraban.
Waktu visitasi yang begitu lama terasa sebentar karena semua begitu menikmati proses, karena dibingkai dengan suasana yang tidak menegangkan.
Visitasi ini adalah visitasi kedua kalinya yang diikuti oleh SD Muhammadiyah 3 Pandaan. Visitasi yang pertama kali diikuti tahun 2021 dan mendapatkan predikat Inspiring School dari Majelis Dikdasmen PWM Jatim.
Seluruh tim work SD Muga berharap kegiatan visitasi kali ini mendapatkan hasil yang maksimal. Mereka berharap tahun ini SD Muga bisa naik kelas mendapatkan predikat yang lebih baik sebagai Excelent School.
Wakil Ketua PCM Pandaan Drs M Hamdi dalam acara penutupan memberikan sambutan dengan menyampaikan sebuah istilah jawa Jeneng Nekakno Jenang artinya nama sekolah yang baik akan mendatangkan rezeki bagi sekolah. Sekolah yang sudah mempunyai nama akan diminati masyarakat sehingga siswanya akan terus bertambah banyak.
Penulis Luqman Wahyudi Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan