PWMU.CO – Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SD Muhammadiyah Gresik (SD Mugres) Kampus B, dikenal dengan sebutan “Pensil Warna,” yang merupakan akronim dari Pengenalan dan Silaturahmi Siswa, Guru, dan Lingkungan Sekolah.
Tahun ini, Pensil Warna diadakan selama tiga hari, mulai Senin sampai Rabu (15-17/7/2024) di halaman sekolah yang disebut Bung Karno Square. Tema yang diusung tahun ini adalah “Dora The Explorer,” yang dipilih untuk merangsang imajinasi siswa.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Yusuf Wibisono SPd menjelaskan bahwa tema “Dora The Explorer” dipilih karena lebih mudah diterima oleh imajinasi siswa. Pada hari pertama, para guru menyambut siswa dengan ramah di depan sekolah.
Pukul 07.00 WIB, seluruh siswa dibariskan di halaman untuk mengikuti acara pembukaan yang ditandai dengan pemotongan tali oleh kepala sekolah.
Acara dilanjutkan dengan flashmob yang diikuti oleh seluruh guru dan siswa, serta pengenalan para guru dan karyawan kepada siswa kelas 1. Pertunjukan wayang yang menceritakan Dora di hari pertama sekolahnya, oleh Bu Amel, turut meramaikan hari pertama.
Kegiatan Pensil Warna juga menghadirkan pendongeng, Kak Komang, yang membawakan dongeng dengan tema “Gunakan Gadget Seperlunya.”
Dalam dongengnya, Kak Komang menyampaikan pentingnya tidak menghabiskan terlalu banyak waktu dengan bermain HP.
“Teman-teman, jangan sampai HP yang kita miliki membawa kita ke dalam hal-hal yang tidak baik. Oleh karena itu, kita tidak boleh terlalu sering bermain HP,” ujarnya.
Para siswa sangat antusias menyimak dongeng Kak Komang yang juga menyelipkan humor, sehingga tidak membosankan.
Mengacu pada kartun Dora, siswa kelas 1 dibagi menjadi beberapa kelompok dan diberikan peta untuk mengenal lingkungan sekolah. Guru-guru yang bertugas menjelaskan fungsi dan nama tempat di SD Mugres Kampus B.
Selain itu, para guru juga menampilkan drama yang berisikan perbuatan yang dilarang dan diperbolehkan di sekolah.
“Kami para guru sengaja mengonsep seperti itu, selain agar lebih kreatif, kami beranggapan dengan melakukan drama di depan siswa, mereka bisa lebih mudah memahami peraturan-peraturan sekolah,” ungkap Alda.
Kegiatan Pensil Warna tahun ini diharapkan dapat memberikan kesan mendalam dan mempermudah siswa baru dalam beradaptasi dengan lingkungan sekolah serta memahami peraturan yang ada.
Penulis Diy Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan