PWMU.CO – Muhammadiyah Boarding School (MBS) Trenggalek kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam bidang olahraga. Tim futsal santri MBS berhasil meraih juara ketiga dalam Turnamen Futsal PHBN Trenggalek 2024 yang diadakan di GOR Gajah Putih Trenggalek. Turnamen ini diikuti oleh sejumlah sekolah menengah di Kabupaten Trenggalek, yang berlangsung selama 5 hari, (6-10/08/2024).
Dalam wawancara dengan guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (Penjasorkes) di MBS Trenggalek Hendra Putra Pratama, ia mengungkapkan rasa bangganya terhadap capaian tim futsal santri. Hendra menjelaskan bahwa para santri telah menunjukkan performa luar biasa, mengalahkan beberapa tim kuat seperti SMPN 1 Durenan, MTsN 3 Trenggalek, dan SMPN 2 Tugu.
“Turnamen ini memang cukup berat, tetapi alhamdulillah anak-anak dapat menunjukkan performa terbaik mereka. Mereka telah berlatih keras selama setahun terakhir, dan hasilnya pun cukup memuaskan,” ujar Hendra sapaan akrabnya.
Meski tim futsal MBS Trenggalek harus mengakui keunggulan SMPN 1 Trenggalek di babak semifinal, mereka tetap berhasil meraih juara 3 bersama dengan SMPN 3 Trenggalek.
“Kami kalah di semifinal, tapi kami tetap bangga karena berhasil mendapatkan juara tiga bersama SMPN 3 Trenggalek. Tidak ada pertandingan untuk perebutan juara tiga dan empat, jadi kami berbagi tempat,” jelas Hendra.
Persiapan Turnamen Santri MBS Trenggalek
Ustadz Hendra juga mengungkapkan, persiapan sebelum turnamen sangat intens. Setelah para santri kembali dari liburan, porsi latihan ditambah, dari yang semula tiga kali seminggu menjadi lebih intensif. Latihan rutin dilakukan pada hari Selasa dan Kamis di USC, serta Minggu di FUFO.
“Kami menambah porsi latihan selama satu bulan terakhir untuk mempersiapkan anak-anak sebelum turnamen. Meskipun ada kendala seperti mobil yang biasa digunakan untuk antar-jemput sering mogok, semangat anak-anak tetap tinggi. Mereka tinggal di pondok, tapi hal itu tidak menghalangi semangat mereka untuk terus berlatih,” tambah Hendra.
Menurut Hendra, kunci keberhasilan tim futsal MBS Trenggalek adalah semangat dan motivasi yang kuat.
“Saat pertandingan, motivasi utama anak-anak adalah untuk bermain sebaik mungkin dan menerapkan apa yang sudah dilatih. Saya selalu menekankan pentingnya disiplin dan komitmen dalam latihan. Itulah yang menjadi dasar keberhasilan mereka di turnamen ini.”
Prestasi ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi MBS Trenggalek. Hendra berharap, pencapaian ini bisa menjadi motivasi bagi para santri lain untuk terus berprestasi, baik dalam bidang olahraga maupun akademik.
“Saya berharap, prestasi ini dapat menginspirasi santri lainnya untuk berusaha lebih keras dan mencapai hal-hal besar di masa depan. Dan jangan cepat puas dengan hasilnya, karena kita masih punya kesempatan untuk bisa lebih baik lagi,” pungkas Hendra.
Dengan keberhasilan ini, MBS Trenggalek sekali lagi menunjukkan bahwa santri-santrinya tidak hanya unggul dalam hal agama dan akademik, tetapi juga mampu bersaing di bidang olahraga. Turnamen ini menjadi bukti nyata bahwa dengan kerja keras dan disiplin, segala sesuatu dapat dicapai. (*)
Penulis Candra Dwi Aprida Editor Amanat Solikah