PWMU.CO – Seluruh guru dan karyawan Pondok Pesantren Internasional Abdul Malik Fadjar (PPI-AMF) Karangploso, Malang, sudah hadir di sekolah pukul 07.00 Wib, selasa (13/8/2024). Mereka berkumpul guna menyambut kunjungan Dinas Pendidikan dan Dinas Perizinan Kabupaten Malang dalam rangka visitasi perizinan sekolah.
Visitasi ini merupakan proses evaluasi untuk menilai kualitas sekolah dan guru, sesuai dengan standar-standar yang ditetapkan. Tujuannya untuk memastikan bahwa sekolah tersebut memenuhi persyaratan sesuai dengan kriteria dari Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.
Tepat pukul 10.30 Wib, tamu dari Dinas Pendidikan dan Dinas Perizinan tiba. Kemudian, para tamu tersebut memasuki ruangan untuk memulai acara visitasi. Kegiatan visitasi tersebut dimulai dengan serangkaian acara seperti pembukaan, pembacaan ayat-ayat suci al-Qur’an dari santriwati PPI-AMF bernama Ummi Kulsum, sambutan, dan penutup. Yang memandu acara ini adalah Ustadzah Nuril Maulida.
Kepala PPI-AMF, KH Pahri SAg MM mengawali sambutannya dengan memperkenalkan guru-guru PPI AMF. Dia kemudian memaparkan motto, visi dan misi sekolah.
KH Pahri SAg MM juga menginformasikan bahwa total guru SMP Abdul Malik Fadjar ada 9 dan total siswa-siswi SMP berjumlah 31 anak.
“Kurikulum SMP kita adalah kurikulum merdeka dengan sistem semi blok. Yang mana sistem tersebut mendahulukan pelajaran bahasa Arab, Inggris dan IT/TIK,” jelas KH Pahri.
Adanya visitasi dari Dinas Pendidikan dan Dinas Perizinan Kabupaten Malang, harapannya dapat memberi dorongan agar SMP-AMF di Jawa Timur ini memiliki kualitas yang unggul.
Acara seremonial berakhir pukul 12.30 Wib dan berlanjut dengan pengarahan terkait teknis-teknis perizinan, dan berlanjut survey ke beberapa ruangan. Contohnya adalah ruang kelas, ruang guru, ruang UKS dan ruang Mudir maupun sekretariat. Kegiatan visitasi tersebut berakhir dengan sesi foto bersama antara tamu dengan Mudir PPI-AMF. (*)
Penulis Muhammad Zakky Firdaus Editor Wildan Nanda Rahmatullah