Barisan siswa-siswi kelas 1 SD Muhammadiyah 2 Bojonegoro berjalan mengikuti rute Fun Walk, Jumat (16/8/2024). (Nabilla Fatimah Az/PWMU.CO).
PWMU.CO – SD muhammadiyah 2 Bojonegoro sukses menyelenggarakan Fun walk atau bisa disebut jalan sehat pada Jum’at (16/08/2024).
Kegiatan yang tergabung dalam rangkaian gebyar kemerdekaan ini bertempat di Kampus 2 SD Mudabo Desa sumodikaran, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro.
600 Siswa Ramaikan Fun Walk
Lahan yang luas tampak cukup padat terpenuhi peserta yang terdiri dari siswa siswi, guru, serta para pegawai SD Mudabo sejak pagi hari.
Sebanyak 600 lebih siswa sudah bersiap dari rumah dengan membawa kupon yang telah panitia bagikan sehari sebelumnya. Selain itu juga nampak beberapa siswa di tiap kelas menggunakan atribut bertemakan merah putih dengan sangat kompak.
Tepat pukul 07.05 WIB Kepala SD Mudabo Ustadzah Cebeng Alhudayatu SPd membuka acara pada pagi itu. “Selamat bersenang-senang, selamat berbahagia anak anakku sekalian, dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim Fun Walk SD Muhammadiyah 2 Bojonegoro 2024 saya nyatakan dimulai” ucapnya.
Kalimat pembuka sebagai pertanda kegiatan telah bermula tersebut lalu disusul dengan tepukan meriah serta bunyi peluit dari para peserta. Tak hanya itu kepala sekolah juga memberikan pesan pada para siswa. “Jaga kesehatan, jaga ketertiban, perbanyak minum air putih kita sehat selalu” pesannya.
Kelilingi GOR Ngumpakdalem
Setelah kegiatan resmi terbuka, para peserta mulai berjalan bergandengan 2 orang sesuai barisan kelas. Berawal dari kelas paling kecil yaitu kelas 1A lalu tersusul 1B hingga berakhir oleh kelas 6D.
Para guru dan pegawai juga terbagi dalam penjagaan tiap barisan siswa, dengan tiap kelas mendapat pendampingan oleh 2 orang guru yaitu Wali Kelas dan Murabbi. Selain itu juga beberapa guru terbagi untuk menjaga di beberapa titik agar lalu lintas berjalan lancar dan tidak mengganggu kendaraan yang lewat.
Rute yang terpilih oleh panitia tahun ini yakni start berawal dari lapangan kampus 2 menuju gerbang keluar. Selanjutnya belok ke kanan lurus melewati perempatan Sumodikaran atau gapura Sumodikaran. Kemudian berlanjut lurus lagi hingga GOR Ngumpakdalem.
Setelah sampai GOR, para peserta berputar mengelilingi GOR sebanyak satu kali baru dan berlanjut jalan kembali menuju lapangan Kampus 2 untuk finish. Tak lupa, di tengah perjalanan tepat di bawah gapura Sumodikaran, para peserta memasukkan kupon yang akan terundi setelah sampai di lapangan Kampus 2 SD Mudabo.
Penulis Nabilla Fatimah Az, Editor Danar Trivasya Fikri