Ustadzah Shinta Ayu Kiranasari bersama Remas dan Ibu guru SMA Muha Genteng dalam Kajian rutin al-Karim, Jumat (30/8/2024). (Abdul Muntholib/PWMU.CO).
PWMU.CO – Kajian rutin Al-Karim menghadirkan Ustadzah Shinta Ayu Kiranasari MPdI pada Jum’at (30/8/2024). Bertempat di Masjid Alumni SMA Muhammadiyah 2 (SMA Muha) Genteng Banyuwangi, kajian ini menghadirkan materi tentang akhlaq mulia.
al-Karim merupakan nama wadah kajian Islam bagi remaja untuk siswa-siswi SMA Muha Genteng yang didirikan oleh Remaja Masjid (Remas) Alumni pada Jum’at (19/1/2024) silam.
Adapun motto kegiatan ini adalah “Menguatkan Tekad Meluruskan Niat Untuk Agama dan Bangsa”, dengan Ketua Remas periode 2024-2025 Nabila Ayu Mabdhuka (XII-IBB). Lebih lanjut, al-Karim ini merupakan salah satu program Remas yang berlangsung rutin setiap dua minggu sekali pada Jum’at pukul 06.30 hingga 07.30 WIB.
Sidiq, Amanah, Tabligh, Fathonah
Kajian Al-Karim kali ini mengambil judul Akhlaq Mulia Cerminan Iman Seorang Muslim. Adapun Pemateri kajian adalah Bunda Shinta, sapaan akrab Ustadzah Shinta. Ia merupakan aktivis Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Genteng dan Wakil kepala sekolah SMP Muhammadiyah 1 Genteng.
Sebelum kajian berlangsung, pra acara diawali dengan penampilan ekstra Hadrah SMA Muha dengan nama grup Hadratul Muha dengan membawakan dua buah lagu shalawat.
Dalam kajian, Shinta menerangkan apa yang terjadi ketika manusia memiliki sifat shidiq, amanah, tabligh dan fathonah. “Maka bisa dijamin hidupnya akan baik segala urusan akan dipermudah” terangnya sambil menukil beberapa ayat al-Qur’an dan hadits terkait.
Lebih lanjut, ia juga menerangkan bahwa Pemuda/i yang baik adalah yang dapat menyampaikan amalan/ibadah dalam kehidupan sehari-hari. Dan kajian Al-Karim ini termasuk pengimplementasian dakwah amar ma’ruf nahi mungkar. “Baru kali ini di sekolah Muhammadiyah ada kajian rutin terutama untuk remaja, terima kasih kami sudah diberi kesempatan untuk mengisi acara pada saat ini” ujar bunda Shinta mengapresiasi.
Tepat pukul 06.30 WIB acara kajian Al-Karim dimulai dan dibuka oleh Ani Sudarmi SPd. mewakili kepala sekolah.
Ani selaku bendahara sekolah SMA Muha yang juga sedang menjabat Ketua PCA Genteng mengucapkan selamat datang sekaligus terima kasihnya. “Terima kasih kepada bunda Shinta yang berkenan hadir untuk memberikan pencerahan kepada putri-putri kami” ungkapnya.
Kajian syarat makna yang disampaikan secara lugas dan jelas berakhir hingga pukul 07.30 WIB. Para siswa kemudian menuju ke kelas masing-masing dan bunda Shinta mohon izin untuk kembali ke Sekolah.
Penulis Abdul Muntholib, Editor Danar Trivasya Fikri