PWMU.CO – SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya (Mudipat) mencetak sejarah dengan meraih prestasi menakjubkan di ajang Robocup Malaysia 2024.
Kompetisi yang berlangsung di University Malaya, Malaysia, dari 5 hingga 9 September 2024, menjadi panggung emas bagi tim robotika Mudipat.
Tim Mudipat berhasil menyabet tiga penghargaan bergengsi, yaitu Juara 1 dalam kategori Rescue Line Under U12 dan Soccer Auto, serta meraih Influencer Award.
Keberhasilan ini melibatkan siswa dari kelas 5 dan 6 yang menunjukkan bakat dan dedikasi tinggi.
Juara 1 Rescue Line Under U12 diraih oleh tim yang terdiri dari:
- Asyraf Ahmad Zidane (6A)
- Raditya Devdan Gautama (6A)
- Adly Javas Nararya (6A)
- Muhammad Arga Putranugraha (6A)
Juara 1 Soccer Auto diraih oleh tim yang terdiri dari:
- Ahsan Rasyid Dikana (5G)
- Moch. Salahudin Al Aqila M.P (5F)
- Clairine Irdina Umar Sechan (5I)
- Muhammad Danish Hafidzy (5B)
Sedangkan Influencer Award berhasil diraih oleh tim berikut:
- Asyraf Ahmad Zidane (6A)
- Raditya Devdan Gautama (6A)
- Adly Javas Nararya (6A)
- Muhammad Arga Putranugraha (6A)
- Ahsan Rasyid Dikana (5G)
- Moch. Salahudin Al Aqila M.P (5F)
- Clairine Irdina Umar Sechan (5I)
- Muhammad Danish Hafidzy (5B)
- Muhammad Al Fatih Nur Royyan (6I)
- Muhammad Al Khalifi Nur Azzam (4F)
Pembina Robotika Mudipat, Endik Styawan SSi, mengungkapkan bahwa Robocup Malaysia 2024 adalah kompetisi perdana yang diikuti timnya, sehingga mereka tidak mengetahui tingkat kesulitan sebelumnya.
Namun, berkat latihan intensif dan mental yang kuat, mereka berhasil meraih hasil yang membanggakan.
“Lomba ini sangat seru dan menguras tenaga karena melibatkan lima babak dengan variasi jalur untuk robot. Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini,” ujar Endik.
Kepala SD Mudipat, Edy Susanto MPd, memberikan apresiasi tinggi kepada tim robotika. Ia berharap prestasi ini dapat menjadi teladan bagi siswa Mudipat lainnya.
“Prestasi anak-anak adalah pencapaian luar biasa. Semoga mereka tetap rendah hati dan tidak puas diri. Bagi yang belum juara, jangan menyerah. Teruslah bersemangat dan berusaha,” kata Edy.
Dengan pencapaian ini, Mudipat tidak hanya membanggakan sekolah tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk mengejar prestasi dan terus berinovasi.
Penulis Alfain Jalaluddin Ramadlan Editor Azrohal Hasan