PWMU.CO – KSNR (Kompetisi Sains Nalaria Realistik) adalah sebuah kompetisi Sains (bidang IPA) tingkat Nasional dengan soal-soal yang mengandalkan metode Nalaria realistik. KSNR diikuti beberapa level, dari kelas 2 SD/MI s. d 9 SMP/MTs.
Kegiatan KSNR-6 bertempat di KPM Bojonegoro yang berlangsung pada (01/09/2024). 16 Siswa MI Muhammadiyah 7 Kenep, Balen, Bojonegoro dinyatakan lolos dan dapat mengikuti babak Semifinal. Babak Semifinal yang akan dilaksanakan pada 29 September 2024 di KPM Bojonegoro bersama dengan semifinalis dari Tuban Jawa Timur.
Koordinator di bidang Olimpiade Luluk Ismiati SPd mengucapkan terima kasihnya. Bapak ibu guru terima kasih banyak atas kerjasama, kerja keras dan doanya selama ini. Mohon doa restu dan dukungannya untuk Babak Semifinal selanjutnya.
Bapak kepala madrasah Suprapto MPd mengucapkan puji Syukur atas pencapaian ini. Terima kasih Tim work madrasah yg saling bersinergi, ikhtiar dari para pembina untuk mmberikan bimbingan, anak-anak yang tekun dan serius dalam belajar. Bapak ibu guru yg lain senantiasa memberi support do’a. Selamat atas prestasi yang diraih oleh siswa-siswi MI Muhammadiyah 7 Kenep.
Daftar Siswa yang Lolos Semifinal KSNR-6
Kelas 2
1.Aliqa Calista Putri
2. Khiar Abdullah Arfany
3. Naufal Afkar Aqilah
Kelas 3
1. Janitra Kirana Putri
2. Muhammad Beryl Hamizan Rabbani
3. Nadia Maulidiah Ziqra
Kelas 4
1. Arkana Rafif Romandita Putra
2. Hasna Naila Aufa Arif
Kelas 5
1. Aqila Adelia Debby
2. Haura Khadziya Sayyida Rokhim
3. Kevin Nizar Ubaidillah
4. Mohammad Farizal Cahaya
5. Muhammad Fathan Mirza Ukhail Atsan
Kelas 6
1. Fat’harani Rajwa Zuhur
2. Muhammad Ainurrahman Jibrani Al Ghozy
3. Sihhah Aqwa Kamal (*)
Penulis Nova Riana Putri Editor Amanat Solikah