PWMU.CO – Kepala sekolah dan semua guru SMA muhammadiyah 2 Genteng Banyuwangi (SMA Muha) melaksanakan kegiatan Survey Lingkungan Belajar (Sulingjar) secara daring. Kegiatan ini ditempatkan di ruang Lab. Multimedia SMA Muha, Selasa (17/9/2024).
Sebanyak empat puluh guru mata pelajaran dan kepala sekolah berada dalam satu ruangan menghadap laptop masing-masing untuk mengerjakan soal yang disiapkan oleh Kemendikbudristek Pusat.
Sulingjar merupakan alat ukur yang dipergunakan untuk mengevaluasi. Dalam rangka memetakan dari aspek pendukung pada kualitas pembelajaran di lingkukan Sekolah, wajib dilaksanakan oleh seluruh sekolah mulai tingkat SD sampai dengan SLA.
Kegitan Sulingjar kepala sekolah dan guru SMA Muha Genteng dimulai tepat pukul 12.30 WIB usai jamaah shalat dhuhur, dari mulai login jaringan internet sangat lancar tidak kendala sedikitpun karena kebetulan semua siswa telah pulang setelah melaksanakan kegiatan Penilaian Tengah Semester (PTS) ganjil hari pertama.
Para guru dan kepala sekolah SMA Muha selaku responden harus menjawab 115 pertanyaan dalam bentuk instrumen dengan alokasi waktu sembilan puluh menit.
Sulingjar: Kegiatan Penilaian Sekolah
Waka Kurikulum SMA Muha Genteng Arif Imam Subhi SSi (Arif) menjelaskan, kegiatan Sulingjar ini merupakan serangkaian dari kegiatan penilaian untuk sekolah yang dimulai dari Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Di mana kalau ANBK diperuntukkan bagi perwakilan peserta didik yang jumlahnya ditentukan dari Diknas Pusat dan pesertanya terbasi secara acak.
Ia menambahkan, sedangkan Sulingjar diprentukkan bagi tenaga pendidik dan kepala satuan pendidikan yang sudah terdaftar pada sistem pendataan Dapodik (Kemendikbud) maupun Emis (Kemenag). Tujuan dari Sulingjar sendiri ialah untuk mengukur aspek-aspek lingkungan pada satuan pendidikan yang berdampak pada proses dan hasil belajar mengaar peserta didik di masing-masing sekolah
Sulingjar ini pada iklim belajar dan iklim satuan pendidikan, termasuk juga dalam hal keamanan, kebhinekaan, indeks sosial ekonomi, kualitas pembelajaran dan pengembangan guru dalam upaya terhadap peningkatan kualitas pendidikan secara menyeluruh. Sebanyak 40 tenaga pendidikan SMA Muha mengikuti kegiatan tersebut dan berakhir tepat pukul 14.00 WIB. (*)
Penulis Abdul Muntholib Editor Amanat Solikah