Bazar: Upaya Antisipasi Kebersihan Makanan
Ia menambahkan, untuk memfasilitasi wali murid untuk berintraksi dengan putra-putrinya dalam kegiatan di sekolah. Juga mengantisipasi mereka supaya tidak jajan makanan di luar yang kebersihannya masih diragukan.
“Di bazar ini kami menjual makanan dan minuman yang sehat dengan menghindari pewarna, pemanis buatan, pengawet dan penyedap rasa. Keunggulan lainnya: harga standart. Dari kita untuk kita semua,” tambahnya lagi.
Menurutnya, hal tersebut untuk mendukung program sekolah sehat berkarakter dan sekolah Adiwiyata dengan meminimalisasi sampah plastik. Kami sangat mendukung dan bersinergi dengan pihak sekolah untuk mewujudkan program program sekolah tersebut.
Sementara itu Mufidatul Latifah SPd Koordinator Kesiswaan SD Muwri menyampaikan bahwa bazar Ikwam sengaja digelar bersamaan dengan adanya Class Meet Art and Literature Fest perdana di tahun Pelajaran 2024/2025.
Banyak pengunjung antusias berjajar rapi mengantri dan menyerbu stand bazar yang digelar Ikwam, tampak Wafiroh Abidah wali kelas 5 Zaid Bin Tsabit mengantri dibelakang anak anak.
“Kita harus memberikan contoh budaya antri supaya karakter baik ini terbentuk sejak dini” ujarnya. (*)
Penulis Rahmat Syayid Syuhur Editor Amanat Solikah