Semangat kebersamaan gotong royong warga sekitar TK ABA 1 Cakru dalam rehabilitasi atap sekolah, Ahad (22/9/2024). (Bambang Adam Malik/PWMU.CO).
PWMU.CO – Masyarakat sekitar TK ABA 1 Cakru, Kencong, Jember, berhasil menyelesaikan proses penurunan atap dalam rangka rehabilitasi pada Ahad (22/9/2024).
Kegiatan yang berlangsung sejak 06.30 WIB hingga 10.00 WIB ini berjalan lancar berkat semangat gotong royong dan kekompakan seluruh pihak yang terlibat. Termasuk salah satunya, Ibu-ibu ‘Aisyiyah yang telah menyediakan konsumsi untuk para relawan.
Ketua PRM Cakru, Edi Khoiruddin SPd MPd, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi seluruh pihak yang telah membantu, baik berupa materi maupun tenaga.
“Kami sangat bersyukur atas kebersamaan yang telah terjalin. Semoga amal baik kita semua mendapat balasan yang berlipat ganda dari Allah SWT” ujarnya.
Di sisi lain, Ketua Panitia Hanif Yusron menjelaskan bahwa rehab ini terlaksana karena di beberapa sudut atap bangunan sudah banyak mengalami kerusakan. Sehingga kurang nyaman dalam proses belajar, dan segera memerlukan rehab atap secara total.
Dalam penggantian atap ini anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp 150 Juta. Lebih lanjut, ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mendukung kegiatan ini.
Kepala TK ABA 1 Cakru, Helda Kumara Dewi SPd berharap dengan adanya perbaikan atap ini, proses belajar mengajar di sekolah dapat berjalan lebih nyaman dan aman. Ia juga berharap agar para siswa-siswi dapat tumbuh menjadi anak yang berkualitas, kreatif, dan bertakwa.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua PCM Cakru H. Syamsul Arifin SP MM serta ketua Majelis Dikdasmen Cabang Muhammadiyah Cakru Drs Mujahid. Kehadiran mereka semakin menambah semangat para relawan dalam menyelesaikan tugasnya.
Dengan selesainya proses penurunan atap ini, harapannya pembangunan TK ABA 1 Cakru dapat segera dilanjutkan. Semoga dengan adanya bangunan yang layak, proses belajar mengajar di TK ABA 1 Cakru dapat berjalan lebih efektif dan menyenangkan.
Penulis Bambang Adam Malik, Editor Danar Trivasya Fikri