PWMU.CO – Puluhan tim pengabdian kepada masyarakat prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya melakukan pemeriksaan dan edukasi kesehatan pada warga kampung nelayan Sukolilo Baru di gazebo TBM Avicenna, Jumat (27/9/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua RW 02 Keurahan Sukolilo Kecamatan Bulak, Ketua RT 03 Kelurahan Sukolilo Baru Kecamatan Bulak, Ketua Paguyuban Nelayan Udang Rebon dan Teripang Kenjeran, Dosen Program Studi D3 Laboratorium Medis FIK UMSurabaya serta warga kampung nelayan yang tergabung pada paguyuban nelayan udang rebon dan teripang
Anang mewakili Ketua RW 02 Kel Sukolilo Kecamatan Bulak Surabaya mengapresiasi inisiasi dan kegiatan pengabdian masyarakat yang diselenggarakan oleh UM Surabaya.
“Harapan kami hal seperti ini bisa dilakukan setiap bulan atau triwulan sekali agar nelayan sehat semua,” katanya.
Hal serupa disampaikan oleh Abdul Rohim ketua paguyuban nelayan “teripang” agar UM Surabaya sering mengadakan kegiatan di kampung nelayan, terutama untuk bidang kesehatan.
“Kalau nelayan sakit bisa jadi lauk pauk warga Surabaya ikutan sakit, jadi kita doakan semoga nelayan sehat selalu,” ujarnya.
Gayung bersambut, Kaprodi D3 Teknologi Laboratorium Medis FIK UM Surabaya, Fitrotin Azizah SST MSi menyatakan akan menyampaikan curhatan nelayan ke kampus untuk dijadikan bahan pertimbangan kegiatan berikutnya.
Usai seremoni pembukaan, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi edukasi tentang glukosa, kolesterol, asam urat dan hemoglobin yang dipaparkan oleh Dr Waras Budiman MSi dan Rinza Rahmawati SPd MSi.
Kemudian dilanjutkan materi kedua tentang edukasi cemaran logam berat dan formalin, disampaikan oleh Nastiti Kartikorini ST MKes dan Diah Ariana ST MKes.
Para warga sangat antusias mengikuti edukasi dengan aktif bertanya dan menanyakan keluhan kesehatan yang dirasakan setelah mengikuti penjelasan narasumber, apalagi ada hadiah yang disediakan untuk mereka yang aktif bertanya ataupun menjawab pertanyaan.
Sebagai pamungkas acara, dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan masyarakat nelayan yang ada di RW 02 Kelurahan Sukolilo Baru Kecamatan Bulak Kota Surabaya yang difasilitasi oleh Tim Abdimas D3 TLM FIK UMSurabaya
“Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan kegiatan ini dari awal hingga akhir, salam buat keluarga dan semoga semuanya sehat selalu,” pungkas Diah Ariana ST MKes saat mengantarkan peserta yang berpamitan pulang. (*)
Penulis Tri Eko Sulistiowati Editor Wildan Nanda Rahmatullah