Praktik Make Up dalam Beauty Class PCNA Pendil Probolinggo bersama MUA SAFA GRIYA pada Jumat (27/09/2024). (Aprilia Kholifatul Nisya/PWMU.CO).
PWMU.CO – Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Pendil Banyuanyar, Kab. Probolinggo mengadakan “Beauty Class Bersama Nasyiah” dengan menggandeng MUA Safa Griya Make Up (Fika Kurnia).
Sebagai informasi, MUA atau Make-up Artist Safa Griya tersebut merupakan bagian dari kader Nasyiatul Aisyiyah.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Putri Nurul Anwar, pada Jumat (27/09/2024). Lebih lanjut, acara beauty class ini merupakan bentuk komitmen Nasyiah dalam aksi pemberdayaan perempuan.
Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengajak kader NA agar mampu mengembangkan soft skill bermake-up mereka. Selain itu, juga supaya dapat merawat kulit wajah untuk berpenampilan baik sesuai syariat Islam agar tidak tergolong dalam tabarruj.
Selain itu harapannya kegiatan ini mampu menjadi gebrakan baru untuk kader NA dengan membuka peluang untuk berkarya melalui make up dan mesyiarkan syariat melalui hal tersebut pula.
Ketua PCNA Pendil, Wulandari menuturkan tujuan terlaksananya kegiatan ini karena masih minimnya ilmu para perempuan khususnya remaja putri dalam mempercantik dan merawat diri.
Beliau juga berharap agar kegiatan ini dapat berkelanjutan dan mampu memberi manfaat bagi kader-kader NA. Harap juga mengenai literasi mempercantik diri secara syar’i dapat dikembangkan bagi perempuan di kemudian hari.
Dalam kegaiatan tersebut pembicara, Fika Kurnia menyampaikan materi mengenai basic make up dengan pratiknya bersama peserta secara langsung. Pada sesi ini, para peserta mendapat materi cara make up dasar yang dapat digunakan sehari-hari.
“Seorang wanita yang identik dengan yang rapi dan indah, maka dengan make up para wanita bisa lebih merasa percaya diri sebab make up bentuk dari merawat diri” Kata Fika.
Penulis Aprilia Kholifatul Nisya, Editor Danar Trivasya Fikri