PWMU.CO – Timnas Indonesia dijadwalkan untuk bertanding melawan Bahrain dan China pada babak ketiga kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Kamis (10/10/2024) mendatang. Berdasarkan unggahan di akun Instagram resmi PSSI pada Rabu (2/10/2024), pelatih Shin Tae-yong (STY) memanggil 27 pemain untuk menghadapi laga krusial ini.
Dilansir dari laman web um-surabaya.ac.id, dua pemain yang terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) adalah Rizki Ridho Ramadhani dan Malik Risaldi, keduanya berasal dari program studi Manajemen.
Wakil Rektor Tiga UM Surabaya, Ma’ruf Sya’ban, menyatakan bahwa dipanggilnya dua mahasiswa UM Surabaya untuk bertanding di AFC Asian Qualifiers menuju Piala Dunia FIFA 2026 merupakan kebanggaan besar bagi UM Surabaya dan seluruh masyarakat Indonesia.
“Tentu kampus sangat bangga dengan dipanggilnya 2 mahasiswa UM Surabaya. Kalau Mas Ridho sekarang semester 5 dan Mas Malik mahasiswa semester 1,” ujar Ma’ruf Kamis (03/10/2024).
Ma’ruf berharap kedua mahasiswa yang menjadi kebanggaan kampus ini dapat lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 di Amerika Utara dan membawa nama baik kampus serta Indonesia.
“Tentu seluruh civitas akademika UM Surabaya sangat mensupport 2 mahasiswa tersebut, kita ada tradisi memberikan penghargaan kepada atlet-atlet yang menang dan mengharumkan nama kampus,” tambahnya lagi.
Rizki Ridho dikenal sebagai bek andalan di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong, dan saat ini bermain untuk Persija. Sementara itu, Malik, yang berposisi sebagai sayap kanan, bermain untuk Persebaya. Malik belum memiliki catatan penampilan di timnas senior. (*)
Penulis Amanat Solikah Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun