Penulis Moh. Helman Sueb – Pembina Pesantren Muhammadiyah Babat
PWMU.CO – Menurut KBBI, rahmat Allah berarti: Kasih sayang, karunia, berkah. Dari arti inilah kebaikan dari melaksanakan perintah mendekatkan diri kita memperoleh rahmat Allah Subhaanahu wa Ta’ala. Dia pun telah menyeru kita untuk berlomba dalam kebaikan.
وَلِكُلٍّ وِجْهَةٌ هُوَ مُوَلِّيهَا ۖ فَٱسْتَبِقُوا۟ ٱلْخَيْرَٰتِ ۚ
” Dan bagi tiap-tiap umat ada kiblatnya (sendiri) yang ia menghadap, maka berlomba-lombalah dalam kebaikan ..” QS: 2:148.
Begitulah perintah Allah Subhaanahu wa Ta’ala, setelah menyadarkan eksistensi kita sebagai manusia yang yang memiliki prinsip hidup dan arah yang berbeda. Maka jalan yang paling tepat adalah ke surga. Jika kita dapat melakukan berbagai macam kebaikan baik.
Yakinlah itu merupakan rahmat Allah Subhaanahu wa Ta’ala semata , kita tidak dapat berbuat apa-apa. Memang rahmat Nya, meliput semua makhluk termasuk manusia. Jadi jika seseorang dimasukkan ke dalam surga, atau diselamatkan dari neraka itu adalah rahmat Allah.
Dalam hadis Jabir bin Abdillah radhiyallahu’anhu disebutkan sabda Nabi shallallahu alaihi wa sallam,
لَا يُدْخِلُ أَحَدًا مِنْكُمْ عَمَلُهُ الْجَنَّةَ، وَلَا يُجِيرُهُ مِنَ النَّارِ، وَلَا أَنَا إِلَّا بِرَحْمَةٍ مِنَ اللَّهِ
“Tidak ada amalan seorangpun yang bisa memasukkannya ke dalam surga, dan menyelematkannya dari neraka. Tidak juga denganku, kecuali dengan rahmat dari Allah” (HR. Muslim).
Dalam QS. Al A’raf: 56 Allah Subhaanahu wa Ta’ala, berfirman:
إِنَّ رَحْمَتَ اللَّهِ قَرِيبٌ مِنَ الْمُحْسِنِينَ
Sesungguhnya rahmat Allâh amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.
Rahmat-Nya sangat mudah dicari dengan jalan memperbanyak kebaikan seperti, menjalankan ibadah kepada Allâh Subhaanahu wa Ta’ala dengan baik dan berbuat baik kepada sesama, menyayangi semua makhluk termasuk pengaruh yang muncul dari sikap baiknya kepada para hamba Allâh Subhaanahu wa Ta’ala.
Sesungguhnya amal kebaikan yang kita lakukan merupakan rahmat Nya, kekuatan kita menjauhi atau mengubur kemaksiatan, kejahatan dan penyimpangan merupakan rahmat Nya juga.