Sistem/Alur Konseling di Ruang Cerita
Bagaimana Ruang Cerita Bekerja?
Platform ini dapat diakses melalui https://ikabaya.com dengan cara berikut:
1. Isi Formulir Pendaftaran: Mulailah perjalananmu dengan mengisi formulir pendaftaran di Ruang Cerita. Berikan informasi dasar tentang dirimu untuk membantu kami memahami kebutuhanmu.
2. Pilih Konselor Sebaya: Jelajahi profil konselor sebaya kami yang telah terlatih secara profesional. Pilih konselor yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kenyamananmu.
3.Di Hubungi Admin/Konselor: Setelah mengisi formulir, kamu akan dihubungi oleh admin atau konselor kami untuk menentukan waktu yang tepat untuk sesi konseling.
4. Mulai Sesi Konseling: Dalam sesi konseling, kamu bisa berbicara tentang apa saja yang kamu rasakan dan alami. Konselor kami akan mendengarkan dengan empati dan memberikan dukungan serta panduan yang kamu butuhkan.
5. Feedback dan Lanjutan: Setelah sesi, kamu bisa memberikan feedback tentang pengalamanmu. Kami juga menyediakan opsi untuk sesi lanjutan jika kamu merasa perlu lebih banyak waktu untuk berbicara dan mendapatkan dukungan.
Bersama Ruang Cerita, kamu nggak pernah sendirian. Yuk, berbagi cerita dan temukan kekuatan dalam setiap kata. (*)
Penulis Adelin Aprilia Sari Editor Amanat Solikah