PWMU.CO – Universitas Muhammadiyah Lamongan (Umla) menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat kampus yang berlangsung khidmat di Masjid Ki Bagus Hadikusumo, Selasa (15/10/2024).
Kegiatan ini merupakan serangkaian dari randown acara pada perayaan milad Umla yang ke-6 di tahun 2024. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai fakultas dan program studi di Umla.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam wujud sebagai bagian dari upaya memperkuat kecintaan terhadap al-Quran dan nilai-nilai keislaman di kalangan mahasiswa.
Adapun dewan juri yang bertugas yaitu dewan juri yang mumpuni di bidang Tilawah sekaligus sebagai Para Dosen mata kuliah Al-Islam Kemuhammadiyahan di Umla. di antaranya ada Ustadz Fahril Umaroh, Ustadz Khubby Mulyono, dan Ustadz Teguh Hadi Wibowo
Dalam kesempatan yang luar biasa di acara ini, Ustadz Khubby selaku salah satu Dewan juri menyampaikan tujuan pentingnya diadakannya lomba MTQ ini.
“Tujuan kita mengadakan acara ini setiap tahunnya setiap milad adalah yang pertama kaderisasi, dengan demikian kedepannya ulama kita tahu bagaimana isi dan makna Al-Qur’an”, ujarnya.
Ia menambahkan, “bisa menghiasi Al-qur’an dengan seni, jadi antara ilmu dan seni nanti itu tidak ada dinding pemisah, karena Allah itu indah, maka hiasilah agama ini dengan keindahan.
Ia juga menyampaikan agar kita semua tidak melenceng dari apa yang ada di Al-Qur’an.
Menurut Ustadz Khubby, ada beberapa aspek yang dinilai dalam acara MTQ ini.
“Ada beberapa hal yang dipertimbangkan sebagai pertimbangan parameter penilaian diantaranya ada fasohah, tajwid, suara dan lagu yang dilantunkan, intonasi aksen, serta juga artikulasi dan seterusnya,” ujarnya.
Salah satu peserta mahasiswa, Akhmad Khusaini dari Prodi S1 Farmasi, merasa bersyukur bisa berpartisipasi dalam MTQ kali ini.
“Ini pengalaman luar biasa, selain menambah wawasan, saya juga belajar banyak dari teman-teman yang lain. Acara ini menambah tingkat kemauan saya untuk terus belajar serta melantunkan ayat suci al-quran dimanapun berada,” paparnya.
Adapun peserta yang lain dari prodi S1 Kebidanan, Nihayatun Nikmah mengatakan bahwa MTQ ini momen yang luar biasa baginya untuk belajar dan berbenah mengenai cara membaca dan melantunkan ayat suci Al-Qur’an yang baik benar kedepannya.
Umla sebagai kampus PTMA mengadakan kegiatan ini tentunya secara langsung ikut serta syiar dan mendorong agar mahasiswa berupaya untuk mendalami arti, makna, kandungan dan keindahan Al Qur’an sekaligus meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Penulis Rohmat Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun