PWMU.CO – Gebrakan kembali dihadirkan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Terbaru, UMM meluncurkan pusat pendidikan dan pelatihan (Pusdiklat) kebencanaan bidang kesehatan pada Rabu, (16/10/2024).
Kehadiran Pusdiklat ini semakin memperkuat kiprah Kampus Putih yang senantiasa hadir membantu masyarakat ketika mengalami bencana. Mulai dari banjir, gempa, longsor, letusan gunung berapi dan lainnya.
Terkait peluncuran ini, Rektor UMM Prof Dr Nazaruddin Malik MSi menjelaskan bahwa pusdiklat ini akan membahas danmelaksanakan mulai dari hulu hingga hilir. Tidak hanya fokus pada materi dan diskusi maupun pemikiran saja, tapi juga benar-benar bertindak dalam mengantisipasi serta mengendalikan efek bencana.
“Launching dan simposium ini diharapkan bisa memberikan wawasan baru, inspirasi, dan kesiapan dalam menanggulangi serta recovery terhadap efek bencana yang muncul. Menurut saja, segala hal yang terjadi karena alam maupun kelalaian manusia, perlu diukur sejauh mana kemampuan kita dalam menanggulanginya,” katanya.
Nazar, sapaan akrabnya bercerita bahwa upaya antisipasi memang harus diperhatikan. Dia memberikan contoh bagaimana semua gedung dan sarana di UMM sudah diasuransikan. Kemudian, Kampus Putih juga sudah memiliki mekanisme jika terjadi bencana. Mulai dari titik kumpul, alur evakuasi, dan lain sebagainya.