English Fun Learning
Dengan aktivitas menebak gambar profesi dan menggambar cita-cita, siswa didorong untuk berimajinasi dan mengenal lebih dalam dunia kerja di masa depan. Kegiatan ini ditutup dengan sesi di luar ruangan, di mana siswa menggambar profesi impian mereka dan mendeskripsikan cita-cita masing-masing.
“Kami sangat senang bisa berkolaborasi dengan SD Muhammadiyah 7 Surabaya untuk memberikan pengalaman belajar yang kreatif dan inovatif. Tujuan kami adalah meningkatkan keterampilan berbahasa Inggris siswa dengan cara yang lebih interaktif dan menyenangkan,” ujar Kepala Pusat Bahasa UM Surabaya Waode Hamsiah.
Kegiatan ini diakhiri dengan pembagian hadiah kepada siswa yang berpartisipasi aktif dalam berbagai sesi. Seluruh peserta tampak antusias dan penuh semangat dalam mengikuti setiap aktivitas. Kegiatan tersebut yang dirancang untuk merangsang kreativitas sekaligus kemampuan berbahasa Inggris mereka.
Dengan adanya kegiatan Fun Learning ini, diharapkan siswa SD Muhammadiyah 7 Surabaya dapat lebih termotivasi untuk belajar bahasa Inggris dengan cara yang lebih kreatif.
Kepala sekolah SD Muhammadiyah 7 menyampaikan rasa senang dapat berkolaborasi dengan Pusat Bahasa dan Duta Bahasa UMSurabaya. SD Muhammadiyah 7 sering mengadakan kegiatan di luar sekolah, seperti di Kebun Bibit.
Ia berharap kerja sama dengan Pusat Bahasa dan Duta Bahasa UMSurabaya dapat terus berlanjut dalam kegiatan luar sekolah lainnya. Selain itu, kepala sekolah berharap kolaborasi ini dapat memacu semangat siswa dalam belajar bahasa Inggris. (*)
Penulis Faiz Maharani Editor Amanat Solikah