Komponen Adiwiyata
Lebih lanjut Sarwito mengajak semua Tim Adiwiyata SMP Muhammadiyah Genteng untuk memahami komponen-komponen Adiwiyata yang meliputi kebijakan, kurikulum, partisipatif, dan sarana prasarana. Adiwiyata itu harus terkait dengan semua komponen sekolah sejak penyusunan visi dan misi sekolah, menyusun rencana kerja dan anggaran, penyusunan silabus dan modul ajar, hingga produk yang dihasilkan selama proses pembelajaran.
Pada bagian akhir kegiatan ini Ibu Adelia Liorowardani, salah satu tim administrasi dari SMP Negeri 1 Glenmore mengajak Tim Adiwiyata SMP Muhammadiyah Genteng untuk tertib administrasi. Semua kegiatan Adiwiyata harus terprogram, terlaksana, dan terlaporkan. Kegiatan harus disertai bukti fisik yang valid dan dapat dipertanggung jawabkan. Semua kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah harus didokumentasikan dengan tertib.
Meskipun kegiatan sudah direncanakan dengan matang dan dilaksanakan sesuai rencana, jika tidak didukung dokumen yang baik akan menjadi sia-sia belaka.
Sebelum berpamitan meninggalkan SMP Muhammadiyah 1 Genteng, Sarwito mengajak kepada semua yang tergabung dalam Tim Sekolah Adiwiyata SMP Muhammadiyah Genteng untuk tetap menjaga semangat beradiwiyata.
“Tidak ada perkara yang sulit jika dikerjakan dengan ikhlas dan pantang menyerah,” pungkasnya. (*)
Penulis Sarwito Editor Amanat Solikah