PWMU.C – Dalam rangka menyambut milad Muhammadiyah yang ke-112, Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Mulyorejo menggelar serangkaian acara yang meriah. Kegiatan ini mencakup seminar kesehatan, berbagai perlombaan, tes kesehatan, pelatihan perawatan jenazah, karnaval, bazar UMKM warga Muhammadiyah, serta puncaknya adalah tabligh akbar.
Salah satu momen penting dalam rangkaian perayaan ini adalah diselenggarakannya semarak lomba adzan, kultum, dan tartil Quran yang diadakan di SD Muhammadiyah 18 Surabaya. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, (09/11/2024.
Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan penuh semangat dan antusiasme. Sambutan pembuka disampaikan oleh perwakilan PCM Mulyorejo Agus Hendy K.
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peringatan ini sebagai momen untuk merefleksikan sejarah berdirinya Muhammadiyah yang telah mencapai usia 112 tahun. Ia juga menyampaikan harapan agar para peserta lomba, yang merupakan santri dan generasi muda Muhammadiyah, dapat menjadi individu yang sukses dan berguna di masa depan.
“InsyaAllah kalian menjadi anak-anak yang sukses dan berguna bagi kehidupan sehari-hari di masa yang akan datang. Aamiin,” ujarnya.
Ketiga semarak lomba tersebut diikuti sekitar 60 peserta yang terdiri dari Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) serta santri TPQ di bawah naungan Muhammadiyah dan Aisyiyah se-Kecamatan Mulyorejo. Perlombaan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat keislaman di kalangan anak-anak dan remaja serta mengasah kemampuan mereka dalam bidang keagamaan.
Peserta lomba adzan menunjukkan ketepatan intonasi dan ketegasan suara dalam menyerukan panggilan shalat. Di sisi lain, lomba kultum menguji keterampilan berbicara dan kemampuan menyampaikan pesan yang inspiratif, sedangkan lomba tartil Quran mengharuskan peserta melantunkan ayat-ayat suci dengan tartil dan penghayatan yang benar.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan cinta kepada ajaran Islam terus berkembang di lingkungan Kecamatan Mulyorejo dan sekitarnya. (*)
Penulis Alyvia Farda Humairo Editor Amanat Solikah