PWMU.CO – Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) melaksanakan aksi bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis dan pembagian sembako di Desa Gempolmanis, Sambeng, Lamongan pada Sabtu (4/11/2023).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan akses kesehatan bagi warga desa yang selama ini kesulitan mendapatkan layanan kesehatan. Aksi ini melibatkan tim medis serta mahasiswa kedokteran UM Surabaya.
Selama dua hari, tim medis Fakultas Kedokteran UM Surabaya memberikan pemeriksaan kesehatan, seperti pengecekan tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat, serta konsultasi kesehatan umum.
Menurut dr Reza Utama MHPE, dosen pembimbing dalam kegiatan ini, layanan kesehatan gratis ini diadakan tidak hanya untuk mendeteksi dini penyakit, tetapi juga sebagai langkah pencegahan bagi warga agar lebih memahami kondisi kesehatannya.
“Di desa ini prevalensi hipertensi cukup tinggi, ditambah kendala akses air bersih. Kami berharap pemeriksaan kesehatan dan konsultasi ini bisa bermanfaat bagi warga,” ujar dr Reza.
Bakti sosial ini juga memberikan sembako bagi warga yang membutuhkan, berupa paket bahan pokok seperti beras, minyak goreng, mie instan, dan gula. Bantuan ini diberikan langsung oleh mahasiswa kedokteran yang juga terjun aktif dalam kegiatan pengabdian masyarakat.
Salah seorang penerima bantuan, Tukiman (64), menyampaikan rasa terima kasihnya, “Kami sangat terbantu dengan kegiatan ini. Pemeriksaan kesehatan ini sangat penting bagi kami, apalagi disertai pembagian sembako yang sangat membantu kehidupan sehari-hari.”
Dekan Fakultas Kedokteran UM Surabaya, dr H M Jusuf Wibisono SpP(K) FCCP FIRS, mengungkapkan komitmennya untuk melibatkan mahasiswa dalam kegiatan pengabdian masyarakat.
“Ini adalah bagian dari pendidikan holistik, mengajarkan pentingnya berbagi dan kepedulian terhadap sesama, serta melatih mahasiswa agar memiliki keterampilan klinis dan kemampuan bekerja sama,” kata dr Jusuf.
Melalui kegiatan ini, Fakultas Kedokteran UM Surabaya berharap dapat terus mendukung peningkatan akses kesehatan di daerah-daerah yang membutuhkan.
Aksi ini juga memperlihatkan sinergi antara dunia pendidikan dan masyarakat dalam menghadapi tantangan kesehatan di Indonesia.
Penulis Bagus Aulia Mahdi/Jerlia Wardayani/ Rahma Ismayanti Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan