Pembukaan lomba seni SD/MI Muhammadiya se-kabupaten Ponorogo dalam rangka semarak Milad ke-112 Muhammadiyah . (Miftahul Rahman/PWMU.CO).
PWMU.CO – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SD/MI Muhammadiyah Ponorogo sukses gelar Lomba Seni Semarak Milad ke-112 Muhammadiyah untuk siswa SD/MI Muhammadiyah se-Kabupaten Ponorogo pada Sabtu (16/11/2024).
Kegiatan yang terlaksana di SD Muhammadiyah Terpadu (SDMT) Ponorogo ini merupakan kegiatan tahunan.
Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah memfasilitasi siswa-siswi SD/MI Muhammadiyah se-kabupaten Ponorogo berkompetisi untuk mengembangkan potensi dan minat. Selain menjadi ajang kompetisi, kegiatan ini juga bisa menjadi wadah silaturahim antar siswa dan guru.
Perebutkan 72 Trofi di 6 Cabang
Kegiatan berawal dengan upacara pembukaan yang diikuti oleh seluruh peserta, kecuali peserta lomba kaligrafi.
Peserta lomba kaligrafi langsung masuk ke ruang lomba karena waktu yang dibutuhkan adalah 4 jam yaitu pukul 08.00 s.d 12.00 WIB. Terdapat 202 siswa dari 18 SD/MI Muhammadiyah se-Kabupaten Ponorogo yang terdaftar mengikuti kompetisi dan memperebutkan 72 trofi dari 6 cabang lomba.
Keenam cabang lomba tersebut yaitu Lomba Pildacil Bahasa Indonesia, Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ), Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ), Puisi, Kaligrafi Kontemporer, dan Menyanyi Lagu solo.
Harry Sumaryanto MPd hadir mewakili Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Nonformal (Dikdasmen dan PNF) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo.
Dalam sambutannya, ia memberikan motivasi kepada peserta lomba untuk bersemangat mengikuti lomba. Menang dan kalah bukan tujuan utama yang terpenting sudah berusaha melakukan yang terbaik. Pengalaman yang didapat dari kegiatan lomba seperti ini akan memberi manfaat.
“Jadilah generasi yang tangguh, Jangan hanya karena kalah dalam lomba lalu kehilangan semangat untuk mencoba lagi. Harus berani mencoba tantangan, gunakan kesempatan dengan sebaik-baiknya” ujarnya.
“Karena kader yang hebat itu terbentuk dari orang-orang yang pantang menyerah dan selalu berani mencoba hal-hal yang baru. Ikuti lomba ini dengan sebaik-baiknya sebagai pengalaman untuk kegiatan-kegiatan di masa mendatang” imbuhnya.
Sedangkan Ketua MKKS SD/MI Muhammadiyah Ponorogo Heru SPdI mengucapkan selamat kepada siswa-siswi yang telah berhasil memenangkan lomba.
Tetap merendah dan terus mengasah kemampuan untuk kegiatan yang lain. Terimaksih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras mensukseskan kegiatan ini.
Berkat dedikasi dan kekompakan tim, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dari awal sampai akhir. Kekurangan pasti ada, akan dijadikan pengalaman untuk kegiatan-kegiatan mendatang.
“Terimakasih kepada para sponsor yang telah berkenan memberikan bantuan dana demi suksesnya kegiatan ini. Semoga bantuan yang diberikan tercatat sebagai amal sholih dan mendapat balasan kebaikan dari Allah SWT” pungkasnya.
Penulis Miftahul Rahman, Editor Danar Trivasya Fikri