PWMU.CO – Malam Keakraban (Makrab) mahasiswa Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) bersama mahasiswa baru (maba) berlangsung sukses di SD Mugres, Sabtu-Minggu (12-13/10/2024).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Agama Islam (Hima PAI) ini melibatkan mahasiswa senior dan mahasiswa baru.
Acara ini bertujuan mempererat hubungan antarmahasiswa sekaligus memperkenalkan nilai-nilai kebersamaan, kekeluargaan, dan semangat gotong royong yang menjadi budaya kampus UMG.
Selama dua hari, para peserta mengikuti berbagai kegiatan menarik yang dirancang untuk memperkuat ikatan sosial. Acara mulai dengan sesi perkenalan antara mahasiswa baru dan tingkat atas. Lalu, berlanjut sesi diskusi kelompok yang mengangkat tema penting mengenai kehidupan kampus dan pengembangan diri.
Terdapat berbagai permainan yang menonjolkan kerja sama tim dan kreativitas. Hal itu menciptakan suasana menyenangkan sekaligus menghilangkan rasa canggung antarpeserta.
Permainan seperti estafet bola dan tebak kata menjadi favorit karena tidak hanya menghibur tetapi juga melatih kemampuan komunikasi dan kerja sama.
Kegiatan ini juga menghadirkan sesi refleksi yang mengajak peserta merenung, berbagi pengalaman, serta menyampaikan harapan selama menempuh studi di UMG.
Sesi ini bertujuan memotivasi mahasiswa baru untuk memanfaatkan masa perkuliahan dengan maksimal. Para mahasiswa tingkat atas turut membagikan tips berharga mengenai kehidupan kampus, baik dalam aspek akademik maupun sosial.
Makrab Himapai 2024 ditutup dengan sesi foto bersama penuh keceriaan, menampilkan kebersamaan dan kekompakan yang terjalin di antara semua peserta.
Melalui kegiatan ini, harapannya terbangun hubungan harmonis antara maba dan mahasiswa tingkat atas, sehingga tercipta suasana akademik yang mendukung proses pembelajaran yang lebih baik di masa mendatang.
Kegiatan Makrab ini diharapkan menjadi tradisi yang terus berkembang dan menjadi momen penting bagi mahasiswa UMG untuk membangun persaudaraan dan semangat kebersamaan.
Penulis Muqodasi Editor Zahra Putri Pratiwig