PWMU.CO – Keceriaan terpancar dari wajah anak-anak tim tari TK Aisyiyah Bustanul Athfal 04 Surabaya saat dilepas Ketua PCM dan PCA Krembangan, Senin (25/11/2024). Didampingi Kepala Sekolah Lilik Tarwijah, pelatih Indah Nilam Sari, dan para wali murid, mereka berangkat ke Jakarta untuk menghadiri Hari Puncak Mentas PAUDPEDIA 2024 dan menerima penghargaan atas Tari Kreasi Anak.
Kegiatan puncak ini berlangsung Selasa (26/11/2024) di Gedung A Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Jakarta. Mentas PAUDPEDIA 2024 merupakan ajang apresiasi karya anak dari seluruh Indonesia. Kategori yang dipertunjukkan meliputi Anak Bercerita, Anak Menyanyi, Drama Anak, Tari Kreasi Anak, dan Senam Sekolah Sehat.
TK Aisyiyah Bustanul Athfal 04 berhasil meraih dua penghargaan, yakni:
- Tari Kreasi Anak: Apresiasi Pertama dengan tema Suara Anak Membangun Bangsa.
- Drama Anak: Apresiasi Harapan Pertama dengan tema Pancasila di Hati Anak Indonesia.
Anak-anak yang tampil di kategori Tari Kreasi Anak adalah Rania Almeera Azkadina Orlin, Khanza Lavanya Almahira Sindo, Almahira Hasna Shabira, dan Cheline Shakila Inara.
Acara dimulai pukul 08.30 WIB dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube PAUDPEDIA KemendikDasMen(https://youtube.com/live/bXP4aPxSDsU?feature=share). Momen haru menyelimuti saat anak-anak TK Aisyiyah dipanggil ke atas panggung untuk menerima penghargaan dan menampilkan tari yang disambut meriah oleh hadirin.
“Momentum ini luar biasa, bertepatan dengan Hari Anak Sedunia dan Hari Guru Nasional. Semoga ini menginspirasi dan semakin banyak TK Aisyiyah dari Surabaya dan Jawa Timur yang berprestasi di tingkat nasional,” ujar Kepala Sekolah TK Aisyiyah Bustanul Athfal 04, Lilik Tarwijah.
Dalam sesi dialog yang dipandu Ria Enes dan boneka Susan, Menteri Pendidikan Abdul Mu’ti menyampaikan pesan kepada anak-anak Indonesia untuk terus hormat pada orang tua, menyayangi teman, menjaga kesehatan, dan rajin beribadah. Ia juga berharap anak-anak dapat menjadi generasi yang kreatif, inovatif, dan berakhlak mulia.
“Mari bersama wujudkan Masa Kecil Bahagia untuk Masa Depan Cerah,” katanya. (*)
Penulis Lilik Tarwijah Editor Amanat Solikah