PWMU.CO – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Malang mengadakan Sekolah Wirausaha. Kuliah perdana tentang bisnis perkopian mulai dari belajar ilmu kopi, pemilihan kopi terbaik, cara pengolahan, sampai ke penyajian di kedai kopi.
Kuliah diadakan di Aula Sosial Ekonomi Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya (UB) Malang, Sabtu (21/10/2017) pagi. Kegiatan ini diadakan secara periodik per bulan ganti tema dan pengajar meliputi pengetahuan tentang wirausaha secara ilmu teori dan praktik.
Ketua PDPM Kabupaten Malang, Fakhrudin Alamsyah SIkom, mengatakan, Sekolah Wirausaha ini diperuntukkan bagi anggota Pemuda Muhammadiyah yang memiliki minat dan bakat di bidang wirausaha.
”Kegiatan Sekolah Wirausaha ini kita buat dengan tujuan supaya mampu memberikan semangat dan motivasi bagi seluruh anggota Pemuda Muhammadiyah yang berminat serta memiliki bakat usaha,” ujarnya saat pembukaan kuliah.
Berita lain: ‘Ngobar’, Rapat Unik ala Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Malang
Dengan aktivitas berorganisasi dan berdakwah, kata dia, maka Pemuda Muhammadiyah diharapkan juga mampu menopang perekonomian diri secara mandiri. ”Kita Pemuda Muhammadiyah yang memiliki banyak aktivitas organisasi dan dakwah, jika ekonomi kita tidak kuat secara mandiri maka akan terganggu,” lanjutnya.
Ketua Bidang Ekonomi dan Wirausaha, Wahyu, menjelaskan, kuliah perdana memilih bisnis kopi karena sedang tren bisnis warung kopi dimana-mana hingga muncul kebiasaan cangkrukan alias kongkow. ”Tema bisnis kopi bisa menginspirasi kawan-kawan Pemuda Muhammadiyah untuk memanfaatkan peluang bisnis, mulai dari hulu ke hilir, baik memilih biji kopi, manajemen kedai kopi, dan cara mengolah dan menyajikan kopi,” lanjutnya. (*)