PWMU.CO- Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan menggelar audiensi dengan jajaran PDM Lamongan pada Rabu (18/12/2024) siang.
Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat PDM Lamongan ini membahas berbagai program strategis yang akan dilaksanakan oleh LSBO PDM Lamongan ke depan.
Dipimpin oleh Ketua LSBO, Drs Adi Sucipto Djais MPd, rombongan LSBO diterima langsung oleh Sekretaris PDM Lamongan, Dr Piet Hizbullah Khaidir, beserta jajaran pimpinan lainnya. Audiensi berlangsung lancar dari pukul 13.00 hingga 14.30 WIB.
Rombongan LSBO terdiri atas Ketua Drs Adi Sucipto Djais, Sekretaris Helmi Arif Mahyudin, Wakil Sekretaris Alfain Jalaluddin Ramadlan, serta anggota lainnya Agus Hariono MPd, Indah Widyasari, Darsam, Khusmiati, dan Syahrul Afit SPd.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua dan Sekretaris LSBO melaporkan beberapa agenda utama. Di antaranya, LSBO PDM Lamongan akan mengikuti turnamen futsal yang diadakan oleh LSBO PWM Jawa Timur.
Selain itu, LSBO juga menyatakan kesiapan untuk terlibat dalam kepanitiaan Milad ke-112 Muhammadiyah.
Adi Sucipto juga menginformasikan bahwa LSBO PDM Lamongan telah mengirimkan tujuh utusan untuk mengikuti lomba Anugerah Budaya Muhammadiyah yang diselenggarakan oleh LSBO PWM Jawa Timur. Delegasi ini terdiri atas empat seniman, satu budayawan, satu guru seni berprestasi, dan satu pelajar berprestasi dalam seni musik.
Penilaian dan pengumuman pemenang lomba ini dijadwalkan pada 22 Desember 2024 di SMAMDA Surabaya.
Apresiasi dan Harapan
Wakil Ketua PDM Lamongan yang membidangi LSBO, Fathurrahim Syuhadi, memberikan apresiasi yang tinggi atas semangat dan dedikasi LSBO PDM Lamongan.
“Kami sangat bangga dengan LSBO yang terus menunjukkan eksistensinya. Kehadiran dalam ajang Anugerah Budaya Muhammadiyah adalah bukti bahwa LSBO PDM Lamongan diperhitungkan di tingkat provinsi. Semoga delegasi yang dikirimkan dapat meraih hasil maksimal,” ujar Fathurrahim.
Ia juga berharap agar turnamen futsal yang diselenggarakan oleh LSBO PWM Jawa Timur dapat menjadi inspirasi untuk pelaksanaan kegiatan serupa di tingkat LSBO PDM Lamongan pada 2025.
Potensi Besar LSBO PDM Lamongan
Lanjutnya, LSBO PDM Lamongan dikenal memiliki anggota dengan beragam keahlian, mulai dari pelatih drumband, instruktur senam, pelatih sepak bola, dokter, reporter, seniman, budayawan, MC, ahli qiroah, wasit sepak bola nasional, hingga atlet pencak silat.
Keberagaman ini menjadi kekuatan utama bagi LSBO dalam mendukung perkembangan seni, budaya, dan olahraga di lingkungan Muhammadiyah.
“Bukan untuk berlebihan, tetapi kita patut berbangga dengan potensi besar LSBO PDM Lamongan. Semoga kerja keras ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas,” pungkas Fathurrahim yang juga Ketua Kwarwil HW Jatim.
Audiensi ini menjadi momentum penting bagi LSBO PDM Lamongan untuk mengokohkan sinergi dengan PDM Lamongan. Dengan berbagai program unggulan yang telah dirancang, LSBO PDM Lamongan optimistis dapat terus berkontribusi dalam pengembangan seni, budaya, dan olahraga, baik di tingkat daerah maupun nasional. (*)
Penulis Alfain Jalaluddin Ramadlan Editor Azrohal Hasan