Bermain Musik Patrol
Sedangkan untuk vokal, Iqbal Tabrani guru BK/BP dan Syarifah guru BTQ. Kepada PWMU.CO, Jumat (20/12/2024) para pemain musik patrol mengungkapkan perasaan selama latihan.
“Seru dan senang, baru kali ini bermain musik patrol, saya kira susah, namun ternyata tidak sesusah yang saya bayangkan,” ujar Risdyah Khurum guru Mapel yang belum genap satu tahun di SD Muhlas ini.
Hal yang sama juga diutarakan oleh Dini Krisnanda Kepala Perpustakaan SD Muhlas.
“Asik namun seru juga, ini pengalaman pertama saya memainkan alat musik saron jadi sebuah tantangan, ditambah rekan guru yang cepat menghafalnya not lagu menjadikan saya ingin bisa sepertinya,” ungkap Dini sapaan akrabnya.
Wakil kepala Sekolah, Endarwati Choiriyah menyampaikan, latihan di sela-sela kesibukan mengajar dan persiapan penerimaan rapot ini juga sebagai refreshing kita, seru pokoknya.
Begitu pula yang diungkapkan guru PJOK, guru BTQ dan guru BK mengaku senang dan seru dalam bermain musik patrol.
“Biasanya hanya sebagai penonton saat melihat grup patrol dari anak-anak tampil dalam mengisi acara di SD Muhlas ini, sekarang kita melakukan secara langsung, keren,” ungkap Hendro guru PJOK.
Sementara itu pelatih sekaligus guru ekskul musik patrol SD Muhlas Kak Hari mengapresiasi para guru-karyawan.
“Alhamdulillah, antusias dan semangat guru-karyawan dalam memainkan alat musik patrol ini luar biasa,” tuturnya.
Beragam Pemain
Menurut Hari, dengan latar belakang yang bermacam-macam yakni ada wali kelas, guru BTQ, guru BK, guru olahraga, dan kepala perpustakaan, namun semangat dan usaha akhirnya bisa memainkan semua alat musik patrol. Banyak sekali keseruan saat latihan, senyum dan tawa selalu mengiringi para pemain hingga terjalin lekompakan dalam memainkan beberapa alat musik patrol tersebut.
Lebih lanjut Kaka Hari mengatakan, semua bisa karena semangat, kompak, dan rutin berlatih serta saling memotivasi satu dengan lainnya akhirnya terjalin harmonisasi musik patrol sangat baik.
“Untuk selanjutnya kita tunggu kejutan dan kehebohannya dalam penampilan musik patrol guru-karyawan nanti saat resepsi milad SD Muhlas bulan Januari 2025,” tutup Kak Hari. (*)
Penulis Muriyono Editor Amanat Solikah