PWMU.CO – Logika Kids sukses menggelar kegiatan outbound bertema “Stimulasi Taktil” yang berlangsung di Lapangan Tlogo Ploso Payaman pada Jumat (20/12/2024).
Kegiatan ini diikuti oleh puluhan anak didampingi para pengajar dan orang tua, dengan tujuan mengembangkan kemampuan sensorik dan motorik anak melalui aktivitas menyenangkan.
Kegiatan outbound stimulasi taktil ini dirancang untuk melatih kemampuan anak-anak dalam merespons rangsangan melalui indera peraba. Beragam aktivitas kreatif seperti, berjalan di atas jalur bertekstur, lompat rintangan, memasukkan bendera ke dalam botol, hingga mengenal benda-benda yang telah disiapkan untuk memberikan pengalaman belajar yang interaktif.
Acara ini diikuti oleh anak-anak didampingi oleh tim pengajar Logika Kids, orang tua, serta fasilitator profesional yang memandu jalannya acara.
Kegiatan berlangsung mulai pukul 07.30 hingga 10.00 WIB. Outbound diselenggarakan di Lapangan Tlogo Ploso Payaman, Solokuro, Lamongan, sebuah lokasi yang luas dan asri, ideal untuk kegiatan di luar ruangan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan stimulasi sensorik pada anak, khususnya melalui indera taktil, yang penting dalam mendukung perkembangan kognitif, emosional, dan motorik mereka.
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun kepercayaan diri anak, dan mempererat hubungan antara anak, orang tua, dan pengajar.
Acara diawali dengan sesi pembukaan, pemanasan, dan berjalan bersama memutari lapangan sebanyak dua kali untuk menciptakan suasana yang ceria.
Dilanjutkan dengan berbagai tantangan seru seperti “Jalur Rasa” dimana anak-anak berjalan di atas jalur bertekstur yang dibuat dari kayu, dan berjalan di rumput.
Anak-anak juga diajak bermain adonan yang telah disiapkan dengan menyentuh berbagai benda untuk merasakan perbedaan teksturnya.
Salah satu orang tua dari peserta, mengungkapkan, “Kegiatan ini sangat bermanfaat. Anak-anak belajar sambil bermain, dan saya juga jadi lebih paham cara membantu stimulasi sensorik di rumah,”.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan mengadakan evaluasi, ini menjadi sangat penting untuk memastikan bahwa manfaat dari kegiatan outbound dapat dirasakan dengan maksimal, baik secara individu anak maupun dengan tim (orang tua atau tenaga pengajar).
Logika Kids berencana untuk mengadakan kegiatan serupa di masa depan dengan tema yang berbeda dengan tetap mendukung perkembangan anak secara holistik.
“Kami berharap melalui kegiatan ini, anak-anak dapat berkembang lebih optimal sekaligus merasa senang belajar di lingkungan yang mendukung,” ujar Direktur Logika Kids, ibu Dwi Fitria Aini SPsi.(*)
Penulis Helmy Choiriyanto Editor Zahrah Khairani Karim