Foto bersama Peserta, Panitia dan Instruktur Darul Arqam Dasar (DAD) PK IMM Alfarezi Universitas Muhammadiyah Gresik di SD Muhammadiyah Gresik. (Mazumi Zundana/PWMU.CO).
PWMU.CO – Ada yang berbeda pada Jumat (3/1/2025) di SD Muhammadiyah Gresik (SD Mugeb). Hari itu, Komisariat Alfarezi Universitas Muhammadiyah Gresik menggelar kegiatan Darul Arqam Dasar alias DAD.
Agenda ini merupakan sebuah pelatihan intensif yang terancang untuk membentuk kader Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang berkepribadian Islami, berwawasan keilmuan, dan mampu berkontribusi dalam pengembangan organisasi.
Hadirkan Ketua Korkom hingga PC IMM Gresik
DAD kali ini mengusung tema “Eksistensi Kader sebagai Subjek Transformasi Kepemimpinan dalam Membangun Narasi Sebuah Ikatan”.
Turut hadir sejumlah anggota baru dan pengurus Komisariat Alfarezi, Ketua Korkom IMM Universitas Muhammadiyah Gresik, Ketua PC IMM Gresik, hingga Ketua Umum PK Alfarezi.
Rangkaian kegiatan bermula dengan pembukaan di Gedung I4 Universitas Muhammadiyah Gresik. Setelah lantunan Gema Wahyu Ilahi, peserta dan panitia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars IMM.
Ada pula Sambutan-sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua Umum Komisariat Alfarezi, dan Ketua PC IMM Gresik menandai awal dari kegiatan ini.
Usai salat zuhur, peserta dan panitia menuju SD Mugeb untuk melanjutkan acara inti. Para instruktur yang berpengalaman terdiri dari Master of Training (MOT) Immawan Fajar Arifian. Kemudian Imam of Training (IOT) Immawati Ade Nur Kurnia, Immawan Satria Apree Nugroho, dan Immawan Fajar Rizqi Adityah, yang memandu jalannya pelatihan.
Mereka dibantu oleh tim instruktur kelas yaitu Immawan Afandi Dwi Prasetyo, Immawan rizhal Bashori, dan Immawati Diana herawati.
Adapun observer yaitu Immawan hasby izhari, Immawan Dicky Saputra, dan Immawan Fathoni farid yang bertugas mengawasi dan menilai jalannya acara.
Bahas AIK sampai Retorika Berpikir
Materi tersampaikan selama dua hari dengan hari pertama terisi dengan materi tentang IMM oleh Fajar Agus Hari F MPd. Selanjutnya yakni materi Al Islam Kemuhammadiyahan (AIK) oleh Husein Abidin SPdI, dan Etika Berkomunikasi oleh Bayu Rahmat H ST CMht.
Selanjutnya pada hari kedua, Sabtu (4/1/2025), menghadirkan materi tentang Pengarusutamaan Gender oleh Kazue Salzabella R.
Tidak berhenti di situ, ada juga materi Retorika Berpikir oleh Pramudia Ananta SPd dan Manajemen Organisasi oleh Dina Auliyah MPd. Setiap sesi berakhir dengan Forum Group Discussion (FGD) yang mendorong peserta untuk berpikir kritis dan memahami materi lebih dalam.
Di sela-sela kegiatan serius, panitia mengadakan fun games di lapangan SD Mugeb. Peserta juga unjuk kreativitas dalam pentas seni yang telah mereka persiapkan sebelumnya.
Kegiatan berakhir pada Minggu (5/1/2025) dengan acara resmi iringan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars IMM.
Prosesi pengukuhan anggota baru IMM oleh Ketua Umum Komisariat Alfarezi periode 2023-2024 menjadi momen puncak. Dan Sambutan-sambutan dari para pemimpin dan instruktur disambut antusias, sebelum berakhir dengan sesi foto bersama sebagai kenangan manis dari kegiatan ini.
Kegiatan Darul Arqam Dasar ini tidak hanya menjadi ajang pembelajaran, tetapi juga media untuk mempererat tali persaudaraan antar anggota IMM. Semoga segala ilmu dan pengalaman yang diperoleh dapat membawa manfaat dan keberkahan bagi semua yang terlibat.
Penulis Mazumi Zundana, Editor Danar Trivasya Fikri