PWMU.CO – SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) mendapat kepercayaan dari Klinik MIPA Suprarasional (KMS) Ahmad Dahlan untuk menjadi tuan rumah babak penyisihan Kompetisi Matematika Nalaria Realistik (KMNR) 2025 pada Ahad (12/1/2025).
KMS Ahmad Dahlan membagi babak penyisihan KMNR di Kabupaten Gresik ke dalam tiga wilayah, yaitu Bawean, Driyorejo, dan SDMM. Dari ketiga lokasi ini, SDMM mencatat jumlah peserta terbanyak, yaitu 2.307 peserta. Ria Eka Lestari, ketua KMS Ahmad Dahlan sekaligus Guru IPA di SDMM, menjelaskan bahwa pelaksanaan di SDMM dibagi menjadi empat sesi untuk mengakomodasi banyaknya peserta. Jadwal sesi adalah sebagai berikut:
- Sesi 1: Pukul 08.00–09.30
- Sesi 2: Pukul 10.30–12.00
- Sesi 3: Pukul 13.00–14.30
- Sesi 4: Pukul 15.30–17.00
Menurut Ria, penambahan jumlah sesi menandakan adanya peningkatan peserta dibandingkan tahun sebelumnya. Secara keseluruhan, jumlah peserta babak penyisihan KMNR di Kabupaten Gresik mencapai 2.899 orang, yang berasal dari berbagai sekolah negeri dan swasta.
Athiq Amiliyah, Bendahara KMS Ahmad Dahlan, menyampaikan harapannya agar banyak peserta dari Gresik yang lolos ke babak semifinal dan final. Ia juga menyebutkan rencana KMS untuk menyediakan dua armada bus bagi peserta yang akan berangkat ke babak final di Jakarta.
Muhammad Muhyiddin ‘Athoillah, salah satu panitia, menjelaskan mekanisme penilaian kepada para pendamping peserta. “Tidak semua soal harus dikerjakan karena ada sistem penalti. Jawaban yang salah akan dikurangi satu poin, jawaban benar mendapat skor empat, dan soal yang tidak dikerjakan mendapat skor nol,” ujarnya.
Hasil babak penyisihan akan diumumkan kepada penanggung jawab sekolah pada Februari 2025, bersamaan dengan pelaksanaan babak semifinal yang juga akan digelar di SDMM. “Semoga anak-anak dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka,” tambahnya penuh harap. (*)
Penulis R Purnawan Editor Wildan Nanda Rahmatullah