PWMU.CO – Senin (20/01/2025), SMK Muhammadiyah 1 Surabaya (SMK Mudisa) berpartisipasi aktif dalam Workshop Industri Kewirausahaan yang diselenggarakan oleh Maspion IT di Maspion Square, Jalan A. Yani nomor 73, Surabaya, sejak pukul 10.30 WIB hingga selesai.
Peserta didik yang aktif mengikuti workshop ini merupakan peserta didik dengan kompetensi keahlian Desain Komunikasi Visual (DKV) didampingi oleh 2 guru.
Peserta didik antusias mengikuti workshop ini karena adanya penyampaian materi terkait digital printing, tips-tips untuk memulai usaha di bidang tersebut, serta menampilkan demo pemakaian peralatan digital printing secara langsung.
Selain itu, mereka juga diberikan kesempatan untuk melihat proses produksi secara nyata mulai dari mendesain hingga hasil akhir produk.
Ditemui terpisah, Kepala SMK Mudisa, Irvandy Andriansyah ST MT, menyampaikan bahwa dengan partisipasi dalam workshop kali ini diharapkan mampu memotivasi peserta didik DKV hingga mengimplementasikan keterampilan digital printing secara langsung melalui Teaching Factory (Tefa) yang sudah tersedia di Jalan Gembong Sawah 57-A, Surabaya.
“Dengan adanya Tefa DKV Digital Printing, kami berharap siswa dapat lebih siap menghadapi dunia kerja atau membuka usaha sendiri. Kegiatan workshop seperti ini menjadi motivasi tambahan bagi siswa kami untuk terus belajar dan berinovasi,” terangnya pada tim media SMK Mudisa.
Dibuka secara resmi oleh Pimpinan Maspion IT, Ir Okky Tri Hutomo MIT. Workshop ini menggandeng tiga perusahaan ternama, yaitu PT Wujud Unggul, Galaxy Solutindo, dan Hewlett Packard (HP).
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya inovasi dan keterampilan teknologi bagi siswa-siswi SMK untuk menciptakan produk bernilai ekonomi tinggi.
“Kami ingin mencetak generasi muda yang mandiri, inovatif, dan mampu bersaing di era digital melalui pemanfaatan teknologi modern,” ujarnya.
Workshop Industri Kewirausahaan bertema “Produksi Produk Kreatif Merchandise” ini dihadiri oleh guru dan siswa SMK se-Indonesia, dengan fokus pada pemanfaatan teknologi digital printing sebagai peluang usaha kreatif.(*)
Penulis Risma Nur Izzah Editor Zahrah Khairani Karim