PWMU.CO – Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (Lazismu) menargetkan dua tahun kedepan dapat membangun kantor perwakilan di setiap provinsi. Kantor perwakilan ini berfungsi sebagai sarana koordinasi, supervisi, pembinaan dan pendampingan kepada Lazismu di daerah.
“Saat ini, kami mempunyai kantor perwakilan di 17 provinsi dengan 157 jejaring. Dua tahun kedepan, kami menargetkan adanya kantor perwakilan di seluruh provinsi. Dengan adanya kantor perwakilan di setiap provinsi, maka koordinasi tiap daerah akan lebih efektif. Jadi, semua penghimpunan di tiap daerah akan terangkum dan terakumulasi di kantor perwakilan,” kata Ketua Badan Pengurus Lazismu, Hilman Latief, Sabtu (9/4).
Sementara itu, lanjut Hilman, di setiap cabang Persyarikatan Muhammadiyah dan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) disepakati akan dibentuk kantor pelayanan. “Pembentukan kantor layanan untuk mempermudah akses para muzakki,” tuturnya.
Selama ini, kata Hilman, dana Lazismu disalurkan untuk kaum miskin, anak yatim, janda-janda dan penanganan bencana dan pemberdayaan ekonomi. Untuk selanjutnya, Lazismu akan membawa strategi baru, yakni pendampingan keuangan dan pemberdayaan masyarakat.
“Kami membawa strategi baru. untuk kerjasama pmberdayaan ekonomi dan sosial, kami akan bekerjasama dengan majelis terkait,” ujarnya. (ilmi)