
PWMU.CO – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kota Blitar menggelar acara Songsong Ramadhan dengan penuh semarak di Halaman kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Blitar pada Sabtu (22/02/2025).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) se-Kota Blitar, Dinar Nasyiah, serta wali murid. Adapun lembaga ABA di Kota Blitar, meliputi ABA 1, ABA 2, ABA 3 dan ABA 4.
Acara ini diawali dengan pawai bertema “Sambut Ramadhan dengan Ceria, Wujudkan Generasi Cerdas Berakhlak Mulia.” Tema ini sejalan dengan visi dan misi setiap lembaga PAUD milik Aisyiyah.
Para peserta pawai tampak kompak mengenakan busana muslim berwarna putih sambil membawa berbagai poster berisi pesan inspiratif tentang keutamaan bulan Ramadhan. Kehadiran Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Blitar, dr Wasingah MMKes semakin menambah semarak acara.
Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kegiatan ini sebagai momen yang baik untuk memperkenalkan bulan Ramadhan kepada anak-anak sejak dini.
“Semoga kegiatan ini dapat menjadi ajang pembelajaran dan meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap bulan suci, seperti para shalafus shalih,” ujarnya.
Tidak hanya memberikan sambutan, dr Wasingah juga secara resmi melepas keberangkatan peserta pawai. Rute pawai dipilih dengan mempertimbangkan keamanan dan kenyamanan anak-anak, dengan jarak kurang dari dua kilometer.
Sementara itu, Ketua panitia, Binti Maslachah SPd menjelaskan bahwa rute yang dipilih dimulai dari Jalan Cokroaminoto, kemudian melewati Jalan Sudirman, Jalan A Yani, Jalan Dr Wahidin, dan kembali ke Jalan Cokroaminoto.
“Kami sengaja memilih rute ke selatan Masjid At-Taqwa, karena rute ini pendek dan aman untuk anak-anak,” jelasnya.

Setelah pawai, peserta didik menampilkan bakat mereka dalam kegiatan Pentas Seni yang diikuti oleh seluruh lembaga PAUD ABA se-Kota Blitar serta Dinar Nasyiah.
Berbagai pertunjukan menarik ditampilkan, diawali dengan harmonisasi musik patrol yang dibawakan oleh para guru TK ABA 1 Kota Blitar. Penampilan ini kemudian dilanjutkan dengan hafalan Surat at-Takwir oleh anak-anak TK ABA 4. Beragam pertunjukan gerak dan lagu yang dibawakan oleh peserta dari Dinar Nasyiah, TPA, KB, serta TK ABA 1, 3, dan 4 juga turut meramaikan pentas seni.
“Kegiatan ini berupaya untuk mengenalkan bulan Ramadhan kepada anak-anak, sekaligus meningkatkan rasa percaya diri mereka saat tampil di depan umum. Bonusnya, banyak wali murid yang akhirnya bisa lebih mengenal sekolah ABA di Kota Blitar,” tambah Binti Maslachah.
Acara Songsong Ramadhan ini pun mendapat respons positif dari para peserta dan wali murid. Selain memberikan pengalaman berharga bagi anak-anak, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antarlembaga pendidikan di bawah naungan Aisyiyah.
Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai keislaman yang ditanamkan, diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang. (*)
Penulis Dzun Nuraini Aziz Editor Ni’matul Faizah