PWMU.CO – IMM Surabaya mengadakan Refleksi Hari Pahlawan dilaksanakan di Taman Apsari Surabaya, Kamis (9/11) malam. Kegiatan ini diadakan dengan mengundang seluruh komisariat dan korkom IMM di Surabaya.
Serangkaian acara digelar seperti aksi teatrikal, baca puisi, dan menyalakan lilin disertai doa untuk para pahlawan. “Momen hari pahlawan bagi kami di kota yang terkenal dengan sejarah kepahlawanan adalah memaknai arti perjuangan dengan mengaplikasikan ke dalam gerakan mahasiwa IMM,” ujar Ketua Umum PC IMM Surabaya, Dani Nurcholis.
Dia memaparkan sangatlah banyak nilai-nilai kepahlawanan yang patut diteladani, tetapi nilai keikhlasanlah yang paling utama untuk kita teladani. “Satu hal yang paling utama dari sikap kepahlawanan adalah nilai keikhlasan yang harus kita teladani untuk bergerak dan berjuang dalam IMM yang kita cintai,” ungkap mahasiswa asal UIN Sunan Ampel ini. (hamzah)