
PWMU.CO – Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) resmi melepas 116 mahasiswa dalam program Mudik Gratis 2025. Program ini bertujuan untuk membantu mahasiswa merantau agar dapat merayakan Idulfitri bersama keluarga tanpa terkendala biaya transportasi yang melonjak saat musim mudik.
Rektor UMY Achmad Nurmandi menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk komitmen universitas dalam mendukung mahasiswa.
“Kami memahami betapa pentingnya momen Lebaran bagi para mahasiswa. Oleh karena itu, kami berupaya memfasilitasi kepulangan mereka melalui program Mudik Gratis ini,” ujarnya.
Selain memfasilitasi kepulangan, program ini juga memiliki misi sosial. Para mahasiswa yang mengikuti mudik gratis ditugaskan untuk mengunjungi sekolah-sekolah di daerah asal guna mendiseminasikan program studi yang ada di UMY.
“Kami berharap, melalui kegiatan ini, para mahasiswa dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di daerah asal mereka,” kata Achmad Nurmandi.
Program Mudik Gratis UMY 2025 menyediakan beberapa titik keberangkatan dengan rute tujuan di wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat. Untuk Jawa Timur, destinasi mudik meliputi Kota Ngawi, Madiun, Nganjuk, Jombang, Mojokerto, dan Surabaya.
Di Jawa Tengah, titik keberangkatan dibagi menjadi dua, yakni bagian utara (Semarang, Demak, Kudus, Pati, Rembang, dan Lasem) serta bagian selatan (Purbalingga, Purwokerto, Cilacap, dan Banjar).
Sementara itu, rute Jawa Barat meliputi wilayah selatan (Ciamis, Tasikmalaya, Garut, Bandung, dan Cimahi) serta wilayah utara (Kendal, Batang, Pekalongan, Pemalang, Tegal, Brebes, dan Cirebon).
Program ini mendapat dukungan dari BMT UMY yang turut berkontribusi dalam penyelenggaraannya. Achmad Nurmandi berharap jumlah peserta mudik gratis dapat meningkat di tahun-tahun mendatang.
“Kami berharap, di tahun-tahun mendatang, semakin banyak mahasiswa yang dapat merasakan manfaat dari program ini,” tuturnya.
Para mahasiswa pun menyambut positif program ini. Nurcahya, salah satu peserta, mengaku sangat terbantu.
“Program ini sangat membantu kami untuk bisa mudik dengan nyaman dan aman. Ini membuktikan bahwa UMY peduli dan menyejahterakan mahasiswanya,” ungkapnya.
Di akhir sambutannya, Rektor UMY berpesan kepada para mahasiswa untuk selalu menjaga keselamatan selama perjalanan dan menyampaikan salam kepada keluarga di kampung halaman.
“Selamat jalan dan semoga selamat sampai tujuan. Sampaikan salam hangat kami untuk keluarga di rumah,” pungkasnya. (*)
Penulis Adi Amar Haikal Husin Editor Wildan Nanda Rahmatullah