
PWMU.CO – PAUD ABA Percontohan Bojonegoro pertama kalinya menggelar kegiatan Kids Camp Ramadhan yang dirangkai dengan beberapa kegiatan sekaligus, di antaranya berkemah, berbagi takjil, berbuka puasa, hingga shalat Tarawih bersama yang digelar di sekolah tercinta, Jalan Dr. Sutomo 59, Kepatihan, Bojonegoro, Jumat (21/03/2025).
Kegiatan ini diikuti oleh 130 peserta didik mulai dari KB dan TK ABA Percontohan. Kids Camp Ramadhan ini dibuka secara langsung oleh kepala sekolah, Dwi Anjarwati SPd yang sekaligus memberikan sambutannya bahwa kegiatan ini digelar untuk memberikan nuansa baru dan lebih menarik untuk anak-anak.
“Ini merupakan agenda tahunan pada bulan suci Ramadan, namun kali ini kami mencoba mengisinya dengan kegiatan baru yang lebih menarik, agar anak-anak juga dapat memahami rangkaian berpuasa,” tandasnya.

Sementara itu, penanggungjawab kegiatan, Ayun Saritilawah SPd PAUD, juga menambahkan bahwa kegiatan ini dirancang dengan memasukkan beberapa kegiatan pendukung lainnya seperti, berbagi takjil, buka puasa, shalat Maghrib, pengumuman pemenang lomba adzan dan tahfidh, hingga shalat Tarawih bersama.
“Alhamdulillah kami berusaha untuk menyisipkan beberapa pesan moral dalam beberapa kegiatan, seperti bercerita dengan buku dan boneka tangan sambil menunggu waktu buka puasa tiba,” ucapnya.
Salah satu wali murid, Ike Nurjanah saat diwawancara PWMU.CO menyatakan bahwa senang sekali melihat antusias anak dalam kegiatan ini.
“Alhamdulillah anak-anak antusias mengikuti kegiatan ini, karena ada banyak tenda yang bisa digunakan bermain, juga mengajarkan mereka lebih mengenal rangkaian kegiatan di bulan puasa,” ucapnya.
Penulis Ayun Saritilawah Editor Zahrah Khairani Karim