PWMU.CO – Regenerasi kepemimpinan Muhammadiyah terjadi pada upacara peringatan Milad ke-105 Muhammadiyah di SMA Muhammadiyah 1 Babat (MUHIBA), Sabtu (18/11/17). Pengurus Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) dan Dewan Amalia (DA) Hizbul Wathan (HW) MUHIBA yang baru resmi dilantik.
Bayu Alamsyah terpilih secara sah menjadi Ketua PR IPM MUHIBA menggantikan Luqman Afandi. Sementara Ketua Dewan Amalia HW yang baru adalah Adin Rifardhi.
Luqman Afandi dalam sambutannya menyampaikan mohon maaf apabila dalam kepemimpinannya ada kekurangan. Dia juga mengucapkan selamat kepada pengurus IPM yang baru.
“Sekali lagi selamat kepada para pengurus IPM MUHIBA yang baru. Semoga lancar dalam melaksanakan tugas,” harapnya.
Sementara itu, Bayu Alamsyah menyampaikan terima kasih atas support para senior. Dia pun berharap bisa menjalankan program kerja dengan baik dan sukses.
“Terima kasih atas dukungan dari kakak-kakak pengurus lama. Semoga kami bisa menjalankan program kerja dengan baik dan kompak,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala SMA Muhammadiyah 1 Babat Nurul Huda berpesan agar para pengurus IPM dan DA HW yang baru dapat menjalankan amanah dengan baik dan bertanggung jawab.
“Setelah kalian dilanti, hendaklah betul-betul menjalankan amanah dan bertanggung jawab, serta taat menjalankan apa yang telah diputuskan. Semangat harus dikedepankan. Bersatu harus diutamakan, sebab dalam IPM, ada PMR (Palang Merah Remaja), ada HW serta kelompok Karya Ilmiah Remaja (KIR) dan lainnya,” kata Huda.
Jangan lupa, tambahnya, agar kalian sebagai pelajar tekun belajar. “Wujudkan program yang telah dibuat harus dilaksanakan,” pesannya. (Helman Sueb/Ilmi)