PWMU.CO – Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Ir Tamhid Masyhudi, secara resmi membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Lazismu Jatim yang dihelat di Pendopo Surya Graha Magetan, Jum’at (8/12/2017).
Tamhid mengatakan, pondasi dari gerakan filantropi atau kedermawanan ini telah ditanamkan oleh pendiri Muhammadiyah KH Ahmad Dahlan sejak awal pendirian Muhammadiyah.
Bahkan, AR Fachrudin, KH Hisyam, dan Syuja, murid-murid dari KH Ahmad Dahlan sudah mulai mengorganisasi gerakan kedermawanan ini pada tahun 1914.
Waktu itu, ceritanya, dalam kondisi Indonesia masih terjajah dan tak berdaya, para penggerak Muhammadiyah ini mulai mengkoordinasi pemberangkatan haji.
“Siapa pun yang ingin berangkat haji ke Mekkah dikoordinasi oleh Muhammadiyah. Tujuannya adalah untuk memudahkan orang bisa berangkat atau pergi Haji. Tentu waktu itu belum ada KBIH seperti saat ini,” tuturnya.
Selain haji, sambung dia, Muhammadiyah juga telah mengorganisasi pengumpulan zakat infak, dan Sedekah (ZIS). “Munculnya LAZ saat ini sejatinya adalah meniru apa yang dulu dilakukan Muhammadiyah pada abad ke-19,” tegasnya.
Oleh karena itu, Tamhid, mengajak para pimpinan Lazismu untuk bisa memanfaatkan segala potensi yang ada untuk terus maju. “Ayo maksimalkan apa yang kita miliki untuk memajukan Lazismu,” tandasnya. (Aan)