PWMU.CO-Puluhan ribu umat Islam Kota Surabaya yang tergabung dalam Gerakan Umat Islam Bersatu (GUIB) menggelar Aksi Bela Al Quds di depan Kantor Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat di Jalan Citra Niaga kompleks Citraland, Sambikerep, Surabaya, Jumat (15/12/2017).
Massa memprotes klaim sepihak Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang menyatakan Jerusalem sebagai ibu kota Israel. Trump berencana memindahkan Kantor Kedubes AS dari Tel Aviv ke ibu kota Palestina yang juga disebut Al Quds.
Baca juga : Punya Kisah Mirip Yusuf, Palestina Bisa Berjaya, Syaratnya…
Demonstran membawa banyak spanduk dan pamflet mengecam pemerintah AS yang memicu kericuhan di dunia dengan keputusannya itu. Mereka berteriak,”Bebaskan Al Quds dari Israel dan AS.”
Bahkan ada yang teriak, usir Konjen Amerika Serikat dari Kota Surabaya. ”Siapkah kita mengusir imperialis dari bumi Surabaya,” teriak lantang koordinator aksi, Ahmad Fauzi Tijani.
Ia menyebut pernyataan angkuh Trump yang mengakui Jerusalem sebagai ibu kota Israel telah melukai hati umat Islam di seluruh dunia. “Amerika telah menabuh genderang perang ke umat Islam. Allahu Akbar. Kita siap merebut kembali Al Quds,” tegasnya.
Demonstran meminta perwakilan dari Konsulat Jenderal Amerika Serikat untuk menemui mereka.” Kami minta perwakilan Konsulat menerima kami karena kami datang baik-baik,” pintanya. (aan)