PWMU.CO-SMP Muhammadiyah 13 Campurejo Panceng Gresik atau Hamas School mengadakan seminar bertema Meraih Mimpi, Jumat (16/2/2018). Pesertanya terdiri dari kelas 6 SD/MI di sekitar sekolah. Acara ini merupakan rangkaian dari kegiatan try out ujian nasional.
“Seminar ini mendatangkan motivator muda dari Sidoarjo yaitu Ustadz Abdullah Wasi’an Lc lulusan al-Azhar Kairo dengan biaya sendiri. Kita datangkan untuk memotivasi adik-adik supaya terus belajar, jangan sampai gagal di tengah jalan,” kata Kepala Hamas School Nurul Wakhidatul Ummah SKom ketika membuka acara.
Baca Juga: Jaring Calon Murid, Hamas School Gelar Try Out Siswa SD/MI Kawasan Pesisir
“Siapa ingin nilai UN terbaik?” tanya Ustadz Wasi’ panggilan Abdullah Wasi’an memulai dengan pertanyaan. Serempak peserta menjawab, “Sayaaa……..”
Pertanyaan diulang sampai beberapa kali, peserta pun menjawab semakin semangat sambil mangacungkan tangan.
“Anak-anak tahu, siapa itu Salahudin al-Ayubi?” Peserta tidak ada yang menjawab.
“Salahudin al-Ayubi, pemimpin perang tentara Islam. Ketaqwaan dalam diri beliau melahirkan kebaikan serta sifat-sifat mulia yang menyertainya. Di antaranya sifat adil yang wajib dimiliki seorang pemimpin. Sifat pemberani juga mengalir dalam darah Shalahuddin. Keberanianlah yang menggerakkan langkah untuk tetap tegar di bawah guyuran hujan, tetap tegak di bawah terik matahari dan tidak goyah menghadap musuh.”
Saat memimpin perang, lanjut Wasi’, suatu malam Salahudin berkeliling mengunjungi tenda-tenda pasukannya dan menjumpai satu pasukan yang terlewat tahajudnya. Seketika itu dia menegur dan menyampaikan di depan pasukan-pasukan lainnya sambil berkata,”Ini sumber kekalahan karena lengah dan malas dalam berdoa pada Allah.”
”Nah, untuk mewujudkan dan meraih mimpi agar nilai UN kita bagus, fokuslah dan jangan malas belajar serta jangan sampai kita meninggalkan doa kepada Allah Swt. Karena kalau anak-anak tidak berpuasa dan berdoa kita akan kalah,” kata Wasi’ menegaskan. (Nurkhan)