PWMU.CO – Malam ini, Pemimpin Redaksi PWMU.CO yang sekaligus Ketua Lembaga Informasi dan Komunikasi (LIK) PW Muhammadiyah Jatim, Muh Kholid AS, akan menjadi salah satu pembicara dalam acara Melek Media di JTV. Acara yang dipandu Sirikit Syah, wartawan senior dan pengamat media ini, akan membahas topik “Dimassa di Medsos – Krisis Etika dalam Ber-Online”.
Selain Kholid AS, diskusi juga menghadirkan mantan Wakil Walikota Surabaya, yang juga wartawan senior, Arif Afandi. Selain itu hadir pula, dosen Fakultas Ilmu Komunikasi UNESA, Vinda Maya. Diskusi ini akan disiarkan secara live oleh Jawa Pos TV (JTV), Senin, 25 April 2016 Pukul 19.00-20.00 wib.
Menurut Sirikit Syah, kini media sosial atau medsos, seolah memiliki kebebasan tanpa batas. Tanpa perlu menyebut nama asli, siapapun bebas melontarkan aneka opini. Termasuk perundungan (bullying) dan kebencian.
Sirikit memberi contoh kasus seorang siswi yang mengaku anak jenderal, yang mengalami bully saat videonya tersebar. Diyakini, karena tak tahan putrinya di-bully, ayah siswi itu wafat. “Bully di medsos memang mirip ‘pengeroyokan massa’. Bahkan, lebih berat secara psikologis, karena diketahui ‘seluruh dunia’,” tuturnya.
Sirikit merasakan seringnya terjadi peristiwa yang menyesakkan di medos ini. “Belum lagi maraknya hoax, berita bohong yang dikemas seperti berita,” tuturnya. Menurutnya, selain medsos, berita-berita di media online pun sering bergaya seperti medsos. Yakni, sepihak, menghakimi, salah tak mengklarifikasi.
Bagaimana lebih jauh tentang topik ini, silahkan simak acaranya, di JTV nanti malam. (MN)