Aku Tak Tahu Sukmawati
Aku tak tahu Sukmawati
Yang katanya tak tahu syariat Islam tetapi mempersoalkan suara adzan
Yang di dalamnya ada seruan kebajikan
Mengandung semangat Ketuhanan
Yang diperjuangkan Soekarno
Sebagai salah satu sila Pancasila
Aku tak tahu Sukmawati
Yang mempertentangkan syariat Islam dengan budaya Ibu Pertiwi
Padahal nenek moyang kita sudah menerima Islam ber abad abad lamanya
Dengan penuh kedamaian dan persahabatan
Aku tak tahu Sukmawati
Meskipun aku tahu bahwa ibunya Fatmawati lahir dari seorang penggerak Islam di Bengkulu
Dan bapaknya Soekarno yang pernah mendapat bintang Tauhid
Karena semangatnya dalam menggali Api Islam.
Aku tak tahu Sukmawati
Tapi aku berdoa semoga dia mau belajar syariat Islam
Menjadi pemeluk Islam yang sempurna
Bukan pelaku Islam sontoloyo
Yang dibenci Bapaknya Soekarno.
Puisi oleh Izzul Muslimin
***
Tentang isi lengkap puisi “Ibu Indonesia” yang dibacakan oleh Sukmawati Soekarnoputri yang menjadi kontroversi itu bisa dibaca di: Singgung Adzan dan Cadar, Ini Puisi Lengkap Sukmawati yang Jadi Kontroversi. (redaksi)