PWMU.CO-Lulus sekolah menjadi momen yang mencampur aduk perasaan. Bahagia, suka cita, haru, dan sedih.
Perasaan seperti itu dirasakan Novi Indriani. Kontributor termuda PWMU.CO itu, Sabtu (5/5/2018), dinyatakan lulus dari SMA Muhammadiyah 9 Sedayulawas Brondong Lamongan.
“Alhamdulillah bersyukur. Tapi juga sedih karena meninggalkan sekolah yang banyak menghadirkan cerita dan kenangan,” ungkap Novi.
.
Dara kelahiran Tuban ini lulus dengan mendapat dua penghargaan dari sekolahnya. Pertama, penghargaan peringkat 1 dalam perolehan nilai tertinggi program studi IPS.
Dia meraih nilai1221 dengan rata-rata 87,25. Nilai itu akumulasi dari rapor, USBN, dan UNBK.
Kedua, penghargaan sebagai jurnalis sekolah yang aktif menulis di PWMU.CO. Banyak tulisannya yang dimuat media online itu telah mengangkat nama sekolah.
.
Kabar bahagia lainnya, Novi juga lolos seleksi SNMPTN 2018. “Insya Allah saya melanjutkan studi di Malang, semoga saja dilancarkan,” katanya.
.
Novi menyatakan, saat kuliah nanti dia ingin aktif di IMM dan tetap menulis berita untuk PWMU.CO. (Dennis Nugroho)