PWMU.CO – Berdasarkan pengumuman dari Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah (BAP S/M) Jawa Timur, jadwal visitasi dan pembekalan asesor telah ditentukan. Secara serentak visitasi untuk SMP/MTs, SMA/MA, SMK dan PLB dijadwal dilaksanakan dari tanggal 23 Mei sampai dengan 4 Juni 2016. Kemudian untuk pembekalan asesor itu sendiiri, direncanakan dilaksanakan mulai tanggal 17-19 Mei 2016.
Sementara untuk visitasi SD/MI akan dilaksanakan mulai dari tanggal 1-13 Agustus 2016. Dan untuk pembekalan asesor SD/MI dijadwalkan dilakukan pada akhir bulan Juli 2016.
”Penyesuaian dan perencanaan jadwal visitasi dan pembekalan asesor ini dilakukan, sehubungan dengan adanya perubahan anggaran dari BAN S/M. Demikian informasi ini disampaikan dan mohon maklum,” kata Dr Biyanto, anggota Badan Akreditasi Provinsi (BAP) S/M Jatim kepada pwmu.co, hari ini (4/5).
Jadwal ini kemudian direvisi lagi oleh BAP S/M Jatim pada 16 Mei 2016. Berikut adalah revisinya: Penundaan Pelaksanaan dan Pengurangan Kuota Akreditasi Sekolah. Selanjutnya, pada 23 Mei ini, pwmu.co mendapat konfirmasi positif tentang jadwal termutakhir tentang pelaksanaan akreditasi sekolah (Inilah Jadwal Mutakhir Pelaksanaan Akreditasi Sekolah).
Selanjutnya pada tanggal 29 Mei ini, redaksi pwmu.co menerima rilis tentang daftar sekolah/madrasah yang masuk akreditasi 2016. Adapun daftar untuk SMA dan SMP sederajat bisa dilihat di sini: Inilah Daftar Sekolah di Jatim yang Masuk Kuota Akreditasi 2016.
Sementara berdasarkan rilis dari BAP S/M pada 4 Agustus 2016, daaftar sekolah SD/MI yang masuk kuota akreditasi dan juga assesornya, bisa dilihat di link berikut: Inilah Jadwal dan Assesor Akreditasi SD dan MI se-Jatim 2016. Sekian. (aan)