PWMU.CO-Atlet silat SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo (SMAM1TA) meraih medali emas di saat temannya sibuk mengikuti ujian Penilaian Akhir Tahun (PAT).
Rifki Rivaldo, kelas XI IPA 2, menempati urutan pertama kelas C putra dalam turnamen Universitas Negeri Jember yang bekerja sama dengan IPSI, Ahad-Kamis (6-10/5/2018).
Rivaldo bertanding selama enam kali dalam kejuaraan bergengsi tersebut hingga merebut medali emas.
Di babak penyisihan pertama, ia melawan kontingen dari Jombang, kedua Banyuwangi, ketiga dari Jombang lagi. Kemudian lolos masuk perempat final, ketemu tuan rumah dari Jember.
Di semifinal, lawan Rivaldo dari Kalimantan Timur. Di puncak final, bertemu dengan kontingen dari Pasuruan.
Rivaldo mengatakan, semua itu tidak lepas dari konsentrasi tinggi dan kemampuan untuk kendalikan emosi. “Pastinya tetap berdoa dan berusaha keras. Tetap tenang saat bertanding, dan menjaga konsentrasi. Khususnya mengendalikan emosi kita, jangan sampai terpancing,” kata Rivaldo.
Keseriusan latihan yang selama ini dilakukan di sekolah itu, sambung dia, mematangkan permainan-permainan teknik. Kemudian latihan melihat situasi lawan, teknik apa yang mereka gunakan, dan berusaha mengantisipasinya. “Tetap semangat, giat berlatih, jangan lupa ibadah.” tuturnya.
Nurul Musdholifah, Waka Kesiswaan SMAM1TA memberi dorongan penuh kepada siswanya yang berprestasi. Dengan memberikan beasiswa untuk atlet yang pulang kejuaraan membawa medali buat sekolah.
Nurul mengatakan, setiap anak memiliki bakat dan kecerdasan masing-masing. Termasuk Rifki Rivaldo ini memiliki bakat di bidang olah raga.
“Rivaldo sementara ini tidak mengikuti PAT karena jadwalnya bersamaan dengan pertandingan. Tapi, ia tetap mengikuti ujian susulan,” katanya. (Emil Mukhtar)