PWMU.CO-Prepare dan detail. Begitulah yang dilakukan Enik Chairul Umah MPd MSi, menjalani semua aktivitas sebagai kepala SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo. Perempuan berkacamata itu selalu mempersiapkan segala sesuatunya dengan serius dan fokus. Dari urusan paling urgent sampai komplementer. Dari masalah administratif hingga operasional.
Tak salah, acara Wisuda Siswa/Siswi Kelas 6 SD Muhammadiyah 1 di Auditorium KH AR Fachrudin, Kamis (10/5/2018) lalu, berjalan sukses dan meriah. Banyak undangan puas menghadiri kegiatan yang digelar periodik tersebut.
Pagi sebelum acara dimulai, Enik terlihat paling sibuk. Ketika belum satu pun guru dan karyawan yang datang, Enik sudah berada di lokasi. Kebiasaan itu sudah ia lakukan bertahun-tahun. Enik selalu mengecek semua persiapan dengan teliti. Dia tak segan mondar-mandir di lokasi acara dan menyambut tamu yang datang.
“Pak, ini kok belum dipel, masih kotor,” tegur Enik kepada dua orang petugas perlengkapan. Seketika, kedua petugas tersebut langsung membersihkan hingga lantai terlihat kinclong.
Bu Enik, begitu ia karib disapa, adalah sosok kepala sekolah yang teladan, disiplin, dan berdedikasi. Ia mampu membawa SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo menjadi sekolah favorit dan menjadi rujukan sekolah lain. Beberapa kali sekolahnya memenangi lomba dan mendapat apresiasi tinggi, baik skala regional maupun nasional.
Tahun 2016, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur memberikan penghargaan kepadanya sebagai kader yang telah memberikan sumbangsih besar bagi kemajuan persyarikatan. Ini setelah Enik dipercaya menjadi Duta Negara (teacher exchange) dari SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo.
Ketika ditemui PWMU.CO di Aula Smamda, Enik terlihat sangat bersahabat. “Apa kabar, jeng. Lama nggak ketemu,” sapa Enik dengan senyum hangat.
Beberapa wisudawan juga memberikan penilaian bagus terhadap kepemimpinan Enik Chairul Umah. “Bu Enik orangnya baik, tegas, dan disiplin,” tutur M Alfin Syauqi Maharsya yang mengaku akan melanjutkan ke Muhammadiyah Boarding School Jombang.
Hal senada juga disampaikan Ciek Nurul Chamaryah SPd, salah seorang guru SD Muhammadiyah 1. Menurut dia, selain bisa menjadi teladan dalam bekerja, Enik juga sangat bersahabat dan selalu memperlakukan guru seperti keluarga.
“Beliau sering berpesan kepada semua, baik guru, karyawan, maupun murid agar tak pernah lelah belajar,” ucap Ciek Nurul. (uzlifah)