PWMU.CO-SD Muhammadiyah 1 (SD Mutu) Gempol mengadakan Marketing Day dan aksi kreasi siswa kelas 2 yang bertempat di halaman dan gedung serba guna, Selasa (15/5/2018).
Bazar Ramadhan dibagi beberapa stan makanan dan minuman. Bangku dikeluarkan untuk meja dagangan. Untuk menarik minat pembeli aneka makanan yang dijual diberi nama unik. Ada donat frozen, donat karakter, pizza, mi angel, mi kuntilanak, mi wewe, rujak manis, es cao dan lainnya.
Ketua panitia Hartatik menyampaikan, kegiatan in juga mengundang walimurid untuk hadir menyaksikan keluguan dan kepiawaian putri-putrinya dalam berbisnis. “Mereka tampak antusias mendukung putri-putrinya mengikuti Marketing Day ini,” katanya.
Guru-guru merasa bangga melihat semangat siswa siswinya ketika melakukan transaksi jual beli barang dagangannya. Adel, siswa kelas 4, sampai naik kursi untuk melayani pembeli karena es yang disediakan tinggal sedikit.
Begitu juga dengan Dwi Annisa Pratiwi yang biasa dipanggil Tiwi, Aurel serta teman lainnya mampu menarik para pembeli langsung menuju ke stan mereka yang berjualan nugget sayur. Stan mereka berdekatan pintu masuk halaman sekolah dan mereka merasa senang barang dagangannya laris manis.
Kepala sekolah Miftakhuddin juga datang meninjau bazaar. Dia bangga melihat anstusias para siswanya meramaikan acara ini. ”Dukungan semangat walimurid dan guru juga andil menyukseskan bazaar ini,” ujarnya.
Kegiatan ini, sambung dia, menumbuhkan jiwa kewirausahaan siswa dan mengenalkan dunia usaha yang memberikan pengalaman dalam berdagang. ”Semoga kegiatan ini mampu menjadi salah satu brand SD Mutu Gempol meningkatkan kepercayaan masyarakat untuk menyekolahkan putrany di sekolah ini,” tuturnya. (din)