PWMU Lamongan – Ketua Umum PP Muhammadiyah Dr H Haedar Nashir, MSi, meresmikan empat gedung Muhammadiyah. Peresmian dilakukan Haedar saat hadir dalam acara Pengajian Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Laren di Desa Godog, Kecamatan Laren, Kabupaten Lamongan, Minggu (06/03/2016).
Keempat gedung yang diresmikan tersebut di antaranya, satu milik PCM Laren yakni, Gedung Dakwah PCM Laren. Sedangkan tiga gedung lain milik PRM Godog yakni, Aula Perguruan Muhammadiyah Godok, Asrama Santri Ponpes Al Fallah, dan Rehab Pembangunan Masjid At Taqwa.
Seusai meresmikan gedung, di hadapan lebih dari 2000 jamaah, Haedar mewanti-wanti warga Muhammadiyah untuk selalu berdoa, agar diberi petunjuk Allah. “Mengapa setiap shalat kita wajib membaca Al Fatihah? Karena menjadi muslim itu tidak mudah. Maka, harus banyak berdoa agar diberi petunjuk Allah,” kata Haedar sambil mengutip ayat ke-6 surat Al Fatihah.
Haedar menjelaskan bahwa meminta petunjuk itu berkaitan dengan menjaga iman. “Iman itu bisa bertambah dan berkurang. Karena itu kita harus menjaganya. Termasuk menjaga dari godaan harta dan kekuasaan,” pesan suami Ketua Umum PP Aisyiyah Siti Noordjannah Djohantini.
Dalam pengajian tersebut, terkumpul infak Rp 10.105.000.
Reporter Malikan
Editor Nurfatoni